Dirut Waskita Tersangka Korupsi, Erick Thohir Hormati Proses Hukum: Ini Peringatan bagi BUMN Lain

Nhico
Nhico

Sabtu, 29 April 2023 21:18

Dirut Waskita Tersangka Korupsi, Erick Thohir Hormati Proses Hukum: Ini Peringatan bagi BUMN Lain

Pedomanrakyat.com, Jakarta – Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir buka suara atas kasus dugaan korupsi Direktur Utama PT Waskita Karya (Persero) Tbk Destiawan Soewardjono.

Dia menegaskan kementeriannya akan menghormati proses hukum.

“Kementerian BUMN menghormati proses hukum yang berlaku,” ujar Erick dalam keterangan resmi, Sabtu (29/4/2023).

Diketahui Destiawan sudah ditetapkan sebagai tersangka, Sabtu (29/4/2023) atas kasus dugaan tindak pidana korupsi dalam penyimpangan dan penyelewengan penggunaan dana PT Waskita Beton Precast pada 2016 – 2020 oleh Kejaksaan Agung RI.

“Tim Penyidik pada Direktorat Penyidikan Jaksa Agung Muda Bidang Tindak Pidana Khusus (JAM PIDSUS) telah menetapkan dan melakukan penahanan terhadap 1 orang tersangka yang terkait dengan perkara dugaan tindak pidana korupsi dalam penyimpangan penggunaan fasilitas pembiayaan dari beberapa bank yang dilakukan oleh PT Waskita Karya (persero) Tbk. dan PT Waskita Beton Precast, Tbk,” kata Kapuspenkum Kejagung Ketut Sumedana dalam keterangannya, Sabtu (29/4/2023).

“Adapun 1 orang Tersangka tersebut yaitu DES selaku Direktur Utama PT Waskita Karya (persero) Tbk. periode Juli 2020 sampai sekarang,” lanjutnya.

Dalam kasus ini, Destiawan disebut memerintahkan dan menyetujui pencairan dana supply chain financing (SCF) dengan menggunakan dokumen pendukung palsu untuk digunakan sebagai pembayaran hutang-hutang perusahaan yang diakibatkan oleh pencairan pembayaran proyek-proyek pekerjaan fiktif guna memenuhi permintaan Tersangka.

Diketahui, kerugian keuangan negara yang dihitung oleh BPKP dalam kasus ini sebesar Rp 2.546.645.987.644. Selain itu, dalam kasus ini Penyidik juga melakukan penyitaan terhadap aset tanah, bangunan, dan uang.

 Komentar

Berita Terbaru
Daerah21 April 2025 20:02
Perkuat Sinergi Antar Daerah, Irwan Hamid Silaturahmi dengan Bupati Luwu Patahuddin
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Dalam rangka mempererat hubungan antardaerah, Bupati Pinrang H. A. Irwan Hamid, S.Sos berkesempatan melakukan kunju...
Daerah21 April 2025 19:35
Semangat Kartini dan Kreativitas Anak PAUD Meriahkan Peringatan Hari Kartini di Soppeng
Pedomanrakyat.com, Soppeng – Peringatan Hari Kartini di Kabupaten Soppeng dirayakan dengan penuh semangat di Baruga Rumah Jabatan Bupati Soppeng...
Daerah21 April 2025 19:03
Pemkab Jeneponto Umumkan Pemenang Lomba Desain Logo Hari Jadi ke-162, Berikut Nama-namany
Pedomanrakyat.com, Jeneponto – Setelah melewati tahapan pendaftaran, seleksi karya, dan proses penilaian ketat dari dewan juri, panitia Lomba Desain...
Daerah21 April 2025 18:37
Wabup Pangkep Buka Sosialisasi Pembentukan Koperasi Desa dan Kelurahan Merah Putih
Pedomanrakyat.com, Pangkep – Dinas Koperasi, UMKM, Perdagangan dan Perindustrian mengelar Sosialisasi Pembentukan Koperasi Desa dan kelurahan Me...