DPC PKB Makassar Potensi Cetak Sejarah di Pileg 2034

Muh Saddam
Muh Saddam

Sabtu, 24 Februari 2024 14:00

DPC PKB Makassar Potensi Cetak Sejarah di Pileg 2034

Pedomanrakyat.com, Makassar – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PKB Makassar berhasil meraih target besar pada Pemilu Legislatif 2024 kali ini.

PKB Makassar untuk sementara berpotensi mencetak sejarah dengan meraih lima kursi dari lima dapil untuk DPRD Makassar.

Ketua Lembaga Pemenangan Pemilu (LPP) DPC PKB Makassar, Basdir, SE mengungkapkan rekap diinternal melalui C1 sudah mencapai 80 persen.

Bahkan tidak menutup kemungkinan perolehan kursi pada pemilu 2014 ini bisa bertambah menjadi 6 kursi di DPRD Makassar.

“Alhamdulillah perolehan kursi DPC PKB Makassar sesuai target 5 kursi. Bahkan potensi sampai 6 kursi. Kami tinggal merampungkan dan penginputan suara,” beber Basdir dalam siaran persnya, Sabtu (24/2/2024).

Kendati demikian, hingga saat ini DPC PKB Makassar belum merilis daftar nama-nama yang meraih kursi dikarenakan masih proses penghitungan di internal dan caleg masih bersaing ketat.

“Kita belum rilis nama-namanya karena pertarungan suara internal (caleg) masih sangat ketat,” ujar Basdir.

Mantan Anggota DPRD Makassar dan saat ini potensi duduk kembali ke Parlemen lewat Dapil 2 Makassar (Bontoala, Ujung Tanah, Tallo dan Sangkarrang) menambahkan rilis nama-nama terpilih akan diumumkan beberapa hari kedepan setelah semuanya tuntas.

“Mudah-mudah segera rampung dua hari ini dan kita akan rilis (caleg terpilih),” ungkap Basdir.

Terkait daftar nama-nama Caleg PKB Makassar yang sudah beredar, Basdir menanggapi agar menunggu akan dirilis dari DPC.

“Kita tunggu saja, karena masih proses perhitungan. Dalam waktu dekat kita rilis,” tutupnya.

Diketahui pemilu 2019, PKB Makassar hanya meraih satu kursi di DPRD Makassar yang diisi oleh Imam Musakkar.

 Komentar

Berita Terbaru
Hiburan16 April 2025 10:28
Mantan Artis Drama Kolosal Sekar Arum Ngaku Pakai Duit Palsu Rp 10 Juta Nyumbang di Kotak Amal Istiqlal
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Polisi mengungkap mantan artis drama kolosal, Sekar Arum Widara, sempat beberapa kali menggunakan uang palsu sebelu...
Daerah16 April 2025 10:18
Sekda Lutim Bahri Suli Terima Audiens LPPM Unhas, Dorong Program Sejalan Visi Bupati
Pedomanrakyat.com, Lutim – Sekretaris Daerah Luwu Timur, H. Bahri Suli menerima kunjungan audiens perwakilan Lembaga Penelitian dan Pengabdian K...
Metro16 April 2025 09:49
Dukung Digitalisasi Layanan, Wawali Parepare Hermanto Studi Banding ke Perumda Parkir Makassar
Pedomanrakyat.com, Parepare — Wakil Wali Kota Parepare, Hermanto, melakukan kunjungan kerja ke kantor Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Parkir Makass...
Metro16 April 2025 09:43
Sekda Jufri Rahman Ikuti Virtual Entry Meeting Pemeriksaan LKPD oleh BPK RI
Pedomanrakyat.com, Makassar – Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Selatan, Jufri Rahman, mengikuti Entry Meeting Pemeriksaan Laporan Keuangan Pe...