DPRD Sulbar Bahas Penyertaan Modal ke Bank Sulselbar, Diharapkan dapat Tingkatkan PAD

Nhico
Nhico

Kamis, 17 Juli 2025 15:34

DPRD Sulbar Bahas Penyertaan Modal ke Bank Sulselbar.
DPRD Sulbar Bahas Penyertaan Modal ke Bank Sulselbar.

Pedomanrakyat.com, Sulbar – DPRD Provinsi Sulawesi Barat menggelar rapat paripurna dengan agenda mendengarkan penjelasan Gubernur Sulbar terhadap Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) tentang Penyertaan Modal Daerah ke PT Bank Pembangunan Daerah Sulawesi Selatan dan Sulawesi Barat (Bank Sulselbar).

Rapat berlangsung di Ruang Sidang Paripurna DPRD Sulbar, Senin, 7 Juli 2025.

Rapat paripurna tersebut dipimpin Wakil Ketua DPRD Sulbar, Munandar Wijaya, didampingi Abdul Halim.

Turut hadir Asisten I Setda Sulbar, Muh. Jaun, yang mewakili Gubernur Sulbar, sejumlah anggota DPRD, perwakilan Forkopimda, serta pimpinan organisasi perangkat daerah (OPD) lingkup Pemprov Sulbar.

Dalam sambutannya, Muh. Jaun menekankan pentingnya pemerintah daerah memperhatikan strategi jangka menengah dan panjang dalam memperkuat permodalan pada badan usaha milik daerah, termasuk Bank Sulselbar.

Menurutnya, penyertaan modal ini diharapkan mampu meningkatkan penerimaan daerah melalui dividen.

“Melalui Ranperda ini, kami berharap upaya yang dilakukan dapat memberikan manfaat nyata bagi penyelenggaraan pemerintahan Provinsi Sulawesi Barat. Kami menaruh harapan besar agar DPRD dapat memberikan dukungan optimal terhadap Ranperda ini,” ujar Muh. Jaun.

Penjelasan eksekutif ini akan menjadi bahan pertimbangan bagi fraksi-fraksi DPRD Sulbar dalam menyusun pandangan umum mereka yang akan disampaikan pada rapat paripurna berikutnya.***

 

 Komentar

Berita Terbaru
Daerah04 November 2025 19:26
Wabup Sinjai Mahyanto Tutup Kegiatan Local Digital Heroes 2025
Pedomanrakyat.com, Sinjai – Wakil Bupati Sinjai Andi Mahyanto Mazda secara resmi menutup kegiatan Local Digital Heroes Tahun 2025 untuk Sahabat ...
Daerah04 November 2025 18:29
Pemkab Sidrap Pacu Inovasi Digital dengan Dukungan AI
Pedomanrakyat.com, Sidrap – Pemerintah Kabupaten Sidrap menunjukkan komitmen dalam memacu inovasi digital dan memperkuat tata kelola pemerintaha...
Metro04 November 2025 17:30
Wali Kota Munafri Tinjau Lokasi Barombong, Siapkan Solusi Pembebasan Lahan Jembatan Baru
Pedomanrakyat.com, Makassar – Pemerintah Kota Makassar, di bawah kepemimpinan Wali Kota Munafri Arifuddin gerak cepat dalam menangani persoalan ...
Daerah04 November 2025 16:26
Bupati Irwan Ajak Masyarakat Wujudkan Budaya Hidup Bersih dan Berkelanjutan
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Bupati Pinrang, H. A. Irwan Hamid, S.Sos menegaskan pentingnya peran aktif masyarakat dalam menciptakan lingkungan ...