Duh! KPK Blokir Rekening Pedagang Burung yang Hanya Rp 2 Juta, MAKI: Nggak Level

Nhico
Nhico

Jumat, 27 Januari 2023 09:55

Duh! KPK Blokir Rekening Pedagang Burung yang Hanya Rp 2 Juta, MAKI: Nggak Level

Pedomanrakyat.com, Jakarta – Masyarakat Anti Korupsi Indonesia (MAKI) mendorong KPK membuka blokir rekening BCA berisi uang Rp 2 juta milik pedagang burung di Pamekasan, Madura, bernama Ilham Wahyudi.

MAKI melihat tidak ada niat jahat dari Ilham mengingat rekeningnya hanya berisi Rp 2juta.

“Sebaiknya KPK segera membuka blokir tersebut karena kalau dari sisi niat jahat ‘mens rea’, kira-kira begitu tidak nampak ada pada si penjual burung ini. Itu salah satu ukurannya sederhana, dia berani buka-bukaan menyatakan pada publik pada media bahwa dia itu hanya penjual burung dan saldonya cuman Rp 2 juta,” kata Koordinator MAKI, Boyamin Saiman kepada wartawan, Kamis (26/1/2023).

Boyamin yakin Ilham tidak terlibat dalam tindak pidana korupsi sebab yang bersangkutan berani buka-bukaan isi saldo rekeningnya. Menurut Boyamin Ilham bisa ditindak apabila saldo di rekening lainnya berisi uang dengan jumlah fantastis diduga hasil korupsi.

“Jadi menurut saya KPK buka aja lah apalagi cuman saldonya Rp 2 juta. Kalau nanti dia terbukti ditemukan ada rekening lain nilainya besar dan kemudian juga diduga terkait tindak pidana korupsi ya dilakukan tindakan hukum aja terhadap si orang yang diduga dicurigai begitu,” lanjutnya.

“Rugi banget kalau KPK hanya memblokir Rp 2 juta, itu nggak level KPK lah,”imbuhnya.

Seorang penjual burung di Pamekasan, Pulau Madura, Jawa Timur, tak bisa menarik uang dari BCA setelah rekeningnya diblokir.

Setelah ditanya ke pihak BCA, rekening itu diblokir karena ada perintah dari KPK. Padahal, saldo penjual burung itu cuma Rp 2 juta.

 

 Komentar

Berita Terbaru
Artikel22 November 2024 20:47
Dihadapan Puluhan Ribu Masyarakat, Irwan-Sudirman Komitmen Perjuangkan Kemajuan Pinrang
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Puluhan Ribu masyarakat banjiri kampanya Akbar pasangan calon atau Paslon Bupati dan wakil Bupati Kabupaten Pinrnag...
Politik22 November 2024 19:42
Dari Warkop Hingga Kolong Rumah, RMS Keliling Enrekang Demi Kampanyekan Andalan Hati dan Ucu-Iwan
Pedomanrakyat.com, ENREKANG – Tahapan pemungutan suara Pilkada serentak 2024 yang jatuh pada 27 November mendatang tinggal menghitung hari. Disi...
Artikel22 November 2024 19:15
Sejak Indonesia Merdeka, Mobil Akhirnya Tembus ke Desa Kariango Setelah Ditangani di Era Andi Sudirman
Pedomanrakyat.com, PINRANG – Warga Pinrang merasakan langsung manfaat atas pembangunan jalan dan jembatan yang menghubungkan Desa Letta dan Desa...
Artikel22 November 2024 18:17
Lapangan Mattiro Deceng Bak Lautan Manusia, Puluhan Ribu Masyarakat Pinrang Hadiri Kampanye Akbar Iwan-Sudirman
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Lapangan Mattiro Deceng, Keluraham Mattiro Deceng, Kecamatan Tiroang, Kabupaten Pinrang. Berubah menjadi lautan man...