Dukung Program Keagamaan, Wali Kota Tasming Hamid Hadiri Pembukaan STQ Sulsel di Lutra

Nhico
Nhico

Senin, 14 April 2025 07:32

Wali Kota Tasming Hamid Hadiri Pembukaan STQ Sulsel di Lutra.
Wali Kota Tasming Hamid Hadiri Pembukaan STQ Sulsel di Lutra.

Pedomanrakyat.com, Lutra – Wali Kota Parepare, Tasming Hamid, menghadiri secara langsung pembukaan Seleksi Tilawatil Qur’an (STQ) Tingkat Provinsi Sulawesi Selatan yang digelar di Lapangan Taman Siswa, Masamba, Kabupaten Luwu Utara, pada Minggu malam, 13 April 2025.

Acara pembukaan STQ yang sarat nilai religius ini dibuka secara resmi oleh Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman.

Kegiatan tersebut turut dihadiri hampir seluruh kepala daerah dari berbagai kabupaten dan kota se-Sulawesi Selatan, menunjukkan antusiasme dan dukungan yang kuat dalam pengembangan syiar Al-Qur’an di SulawesiSelatan.

Tasming Hamid, yang baru saja menjabat sebagai Wali Kota Parepare, menyampaikan apresiasi atas pelaksanaan kegiatan yang dinilai sangat penting dalam membina generasi muda untuk mencintai Al-Qur’an.

Dia juga mengungkapkan rasa terima kasih atas sambutan hangat dari Pemerintah Kabupaten Luwu Utara sebagai tuan rumah.

“Saya sangat mengapresiasi pelaksanaan STQ tingkat Provinsi ini. Semoga kegiatan seperti ini terus menjadi wadah pembinaan yang melahirkan generasi Qur’ani di Sulawesi Selatan, khususnya di Kota Parepare,” ungkap Tasming Hamid.

Lebih lanjut, mantan pimpinan DPRD Parepare ini juga menilai kegiatan tersebut bukan hanya sebagai ajang perlombaan, namun juga sebagai momentum untuk mempererat silaturahmi antardaerah di Sulawesi Selatan.

“Terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Luwu Utara atas sambutan hangat dan keramahan yang luar biasa. Semoga semangat kebersamaan ini terus terjaga dalam membangun daerah dan memajukan nilai-nilai keislaman,” tutupnya.

Kehadiran Tasming Hamid di ajang STQ ini sekaligus menjadi bentuk komitmennya dalam mendukung program-program keagamaan dan pembinaan mental spiritual di wilayah yang ia pimpin. (*)

 Komentar

Berita Terbaru
Daerah15 April 2025 23:15
Pemkab Sidrap Siap Dukung Pemeriksaan LKPD 2024
Pedomanrakya.com, Sidrap – Pemerintah Kabupaten Sidrap mengikuti entry meeting pemeriksaan Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) serta koord...
Daerah15 April 2025 22:47
Kabar Baik! Pemkab Pinrang Siapkan Anggaran Pebaikan Jembatan Bila Rp11 M, Dikerjakan Mei 2025 Mendatang
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pinrang menyiapkan anggaran sekitar Rp11 miliar untuk perbaikan jembatan Bila, Dusun Bila...
Daerah15 April 2025 22:08
Bupati Paris Yasir Buka Musrenbang RKPD 2026, Komitmen Pembangunan Partisipatif-Berkelanjutan
Pedomanrakyat.com, Jeneponto – Pemerintah Kabupaten Jeneponto menyelenggarakan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) dalam rangka peny...
Metro15 April 2025 21:42
Pemkot Makassar Percepat Realisasi Program Gratis Seragam Sekolah, Berdayakan UMKM Lokal
Pedomanrakyat.com, Makassar – Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar tengah melakukan berbagai persiapan dalam rangka percepatan realisasi program Gr...