DWP Sulsel Lakukan Donor Darah di Hari Kartini, Melani Simon : Semangat Kepedulian Sosial

Muh Saddam
Muh Saddam

Rabu, 16 April 2025 16:05

DWP Sulsel menggelar aksi donor darah di Aula Kantor Bapenda Sulsel.
DWP Sulsel menggelar aksi donor darah di Aula Kantor Bapenda Sulsel.

Pedomanrakyat.com, Makassar – Dharma Wanita Persatuan (DWP) Provinsi Sulawesi Selatan menggelar aksi donor darah di Aula Kantor Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Sulsel, pada Rabu (16/4/2025).

Kegiatan tersebut dilaksanakan sebagai bagian dari peringatan Hari Kartini yang rutin diselenggarakan setiap bulan April.

Aksi donor darah ini terlaksana atas kerja sama dengan UPT Transfusi Darah Provinsi Sulawesi Selatan. Sejumlah ibu pengurus DWP Provinsi beserta unit DWP turut berpartisipasi dalam kegiatan tersebut yang dirangkaikan dengan acara Halal Bihalal dan rapat kerja pengurus, termasuk pembahasan program kerja.

Ketua DWP Provinsi Sulawesi Selatan, Melani Simon Jufri, mengatakan bahwa aksi donor darah ini merupakan wujud semangat kepedulian sosial dalam rangka memperingati Hari Kartini.

“Terima kasih kepada semua yang telah melakukan donor darah. Semoga kegiatan ini dapat membantu masyarakat yang membutuhkan. Setetes darah sangat berarti,” ujar Melani.

Pada momentum Halal Bihalal, Melani juga menyampaikan ucapan Minal Aidin wal Faizin kepada seluruh pengurus DWP. “Kami juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh unit kerja DWP yang telah melakukan kegiatan bagi-bagi takjil selama bulan Ramadan,” ungkapnya.

Kepala Bapenda Sulsel, Reza Faisal Saleh, menyatakan bahwa kegiatan donor darah di Bapenda dilaksanakan secara rutin setiap tiga bulan. Ia berharap kegiatan tersebut dapat menjadi ajang kontribusi nyata bagi para anggota DWP dalam membantu sesama.

“Donor darah di Bapenda dilakukan setiap tiga bulan sekali. Harapannya, ibu-ibu Dharma Wanita dapat berpartisipasi dalam kegiatan ini untuk membantu sesama,” ujarnya.

 Komentar

Berita Terbaru
Daerah30 April 2025 00:05
Terima Mendiktisaintek, Irwan Hamid Ungkap Keinginannya Bangun Perguruan Tinggi Berbasis Pertanian di Pinrang
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Menteri Pendidikan Tinggi, Sains dan Teknologi (Mendiktisaintek) Republik Indonesia, Brian Yuliarto, melakukan kunj...
Olahraga29 April 2025 23:23
Atlet Parepare Unjuk Gigi! Raih Medali Perak di Debut Modern Pentathlon Indonesia
Pedomanrakyat.com, Parepare – Baru terbentuk, tapi sudah menunjukkan tajinya! Kontingen Modern Pentathlon Indonesia (MPI) Kota Parepare yang dipimpi...
Daerah29 April 2025 22:32
Pemkab Jeneponto Komitmen Tekan Angka Kemiskinan Ekstrem Lewa Bantuan RTLH
Pedomanrakyat.com, Jeneponto – Pemerintah Kabupaten Jeneponto melalui Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Pertanahan (Disperkimtan) meninjau...
Daerah29 April 2025 22:07
Pakai Baju Dinas, Bupati Sidrap Syaharuddin Alrif Ikut Langsung Tebar Benih di Sawah
Pedomanrakyat.com, Sidrap – Usai pelaksanaan Musyawarah Tudang Sipulung (MTS) Terpadu tingkat Kabupaten Sidrap, Bupati Syaharuddin Alrif melakuk...