Pedomanrakyat.com, Makassar – Gerakan Restorasi Perdagangan dan UMKM (GARPU) Sulawesi Selatan membagikan ratusan takjil dijalan Boulevard Kota Makassar, Minnggu 17/4/2022.
Ketua Garpu Sulawesi Selatan, Asrullah mengatakan, kegiatan berbagi takjil ini juga dirangkaikan dengan buka puasa bersama seluruh jajaran pengurus dengan tujuan mempererat tali silahturahmi sekaligus tingkatkan kepedilian kesesama.
Baca Juga :
- Komitmen Rusdi Masse Berantas Narkoba dan Judi Online, Gandeng Komunitas TikTok Gelar Sosialisasi Sekaligus Dapat Cuan
- Perayaan HUT ke-13, NasDem Sulsel: Usia Masih Muda, Namun Sudah Beri Kontribusi Nyata
- Berkat Gerakan politik Kemanusiaan, Warga Pinrang Terima Kasih dan Kembali Percaya-Amanahkan RMS Sebagai Anggota DPR RI
”Buka puasa yang dirangkaikan berbagi takjil sebagai bentuk kepedulian sesama umat muslim di bulan suci Ramadan,” ujar Asrullah.
Asrullah melanjitkan, takjil yan dibagikan kepada masyarakat dan pengendara yang melintas di Jalan Boulevard ini bertujuan mempermudah dalam berbuka, seperti diketahui warga Kota Makassar masih banyak yang beraktivitas disaat menjelang buka puasa karena tuntutan ekonomi keluarganya.
“Khusus untuk ojol. mereka membutuhkan segelas air dalam berbuka. kadang mereka sudah waktunya berbuka tapi masih dijalan. Hal inilah yang menginisiasi selalu hadir untuk masyarakat,” ujarnya.
Asrullah juga berharapkan kegiatan ini dapat meningkatkan rasa kepedulian antar sesama umat manusia serta menanamkan rasa peduli dan berbagi, khususnya kepada pengurus Garpu Sulawesi Selatan,” tutupnya.
Komentar