Gerindra Buka Peluang Duet Prabowo-Jokowi pada Pilpres 2024: Secara Konstitusi Memungkinkan

Editor
Editor

Kamis, 15 September 2022 10:57

Prabowo-Jokowi.(F-INT)
Prabowo-Jokowi.(F-INT)

Pedomanrakyat.com, Jakarta – Partai Gerindra membuka peluang mengusung Prabowo Subianto sebagai calon presiden (capres) dan Joko Widodo (Jokowi) menjadi calon wakil presiden (cawapres).

Namun, peluang menyandingkan Prabowo-Jokowi itu tergantung Prabowo Subianto selaku ketua umum Partai Gerindra. Pasalnya, Gerindra telah memberikan kewenangan kepada Prabowo untuk memutuskan cawapres pada Pilpres 2024.

“Kewenangannya ada di pak Prabowo kalau Partai Gerindra. (Cawapres) sedang dalam proses, pada saatnya akan diumumkan,” Habiburokhman di gedung DPR, kompleks Parlemen, Jakarta, Rabu (14/9/2022).

Dia mengatakan peluang Jokowi untuk maju sebagai cawapres tentu sangat terbuka. Sebab, tidak ada undang-undang (UU) yang melarang presiden dua periode, seperti Jokowi, maju menjadi cawapres.

Demikian pula konstitusi pun tak melarang. “Kalau secara konstitusi memungkinkan,” katanya.

Sebelumnya, Ketua Bappilu PDI Perjuangan (PDIP) Bambang Wuryanto atau Bambang Pacul menegaskan secara UU, Presiden Jokowi bisa menjadi cawapres pada Pilpres 2024.

Hal yang terpenting, kata Bambang, diusung oleh partai politik atau gabungan partai.

 

 Komentar

Berita Terbaru
Politik23 November 2024 01:46
Rusdi Masse ‘RMS’ Yakin Irwan-Sudirman Terpilih Menang Pilkada, Lengkapi Kemenangan NasDem di Pinrang
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Ketua DPW Partai NasDem Sulawesi Selatan, Rusdi Masse Mappasessu yakin dengan kemenangan Pasangan calon atau Paslon...
Politik22 November 2024 23:51
Dukungan untuk Seto-Rezki Makin Kuat Jelang Pencoblosan, Teranyar dari Ratusan Masyarakat Panakkukang
Pedomanrakyat.com, Makassar – Dukungan warga Kelurahan Tamamaung, Kecamatan Panakkukang terhadap pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Ma...
Politik22 November 2024 22:18
Lawan ‘Halangi’ Dua Truk Mogok, Puluhan Ribu Warga Pinrang Tetap Setia Hadiri Kampanye Irwan-Sudirman, Panik Yah
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Pasangan calon atau Paslon Bupati dan wakil Bupati Pinrang, Andi Irwan Hamid-Sudirman Bungi, menggelar kampanye akb...
Politik22 November 2024 20:47
Dihadapan Puluhan Ribu Masyarakat, Irwan-Sudirman Komitmen Perjuangkan Kemajuan Pinrang
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Puluhan Ribu masyarakat banjiri kampanya Akbar pasangan calon atau Paslon Bupati dan wakil Bupati Kabupaten Pinrnag...