Gubernur Nurdin Wakili Jokowi Beri Tanda Kehormatan Sayta Lencana ke PNS Pemprov

Editor
Editor

Kamis, 13 Agustus 2020 12:30

Gubernur Nurdin Wakili Jokowi Beri Tanda Kehormatan Sayta Lencana ke PNS Pemprov

Pedoman Rakyat, Makassar – Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel), Nurdin Abdullah, mewakili Presiden Republik Indonesia Ir Joko Widodo, menyerahkan tanda kehormatan Sayta Lencana kepala Aparatur Sipil Negara (ASN) lingkup Pemprov Sulsel, di Rujab Gubernur, Kamis (13/8/2020).

Adapun yang dianugerahi tanda kehormatan Sayta Lencana 30 tahun sebanyak 7 orang, 20 tahun sebanyak 7 orang, dan 10 tahun sebanyak 7 orang.

Pada kesempatan tersebut, Gubernur berpesan agar ASN lingkup Pemprov Sulsel ini bekerja dengan baik dan memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat Sulsel.

“Hari ini negara sudah memberikan penghargaan kepada kita semua, baik 10 tahun, 20 tahun, dan 30 tahun. Oleh karena itu, mari kita menjadikan pemerintah ini bersih yang melayani,” ungkapnya.

Ia menjelaskan, pemberian penghargaan ini hasil dari pengabdian dan jasa masing-masing selama menjadi abdi negara dimanapun ditempatkan.

“Tujuan dari pemberian penghargaan ini atas jasa dan darma baktinya kepada negara selama ini,” katanya.

Lebih lanjut ia menjelaskan, daerah ini membutuhkan orang-orang yang bisa bekerja keras dan hasil pekerjaan akan menjadi legalitas di hadapan masyarakat.

“Daerah ini membutuhkan orang-orang yang bisa bekerja keras. Mari kita bekerja dan menjadi pemerintah yang bersih dan melayani,” tutupnya. (zeg)

 Komentar

Berita Terbaru
Metro16 Maret 2025 22:33
Ingatkan Daerah Potensi Rawan Longsor Jelang Arus Mudik, Kepala BMKG Pusat dan Pemprov Sulsel Lakukan Koordinasi
Pedomanrakyat.com, Makassar – Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Sulawesi Selatan, Jufri Rahman, menerima kunjungan Kepala Badan Meteorologi, Kl...
Metro16 Maret 2025 21:40
Baru Diresmikan, Gubernur Andi Sudirman Ajak Masyarakat Memakmurkan Masjid An‑Nur Sulaiman Wajo
Pedomanrakyat.com, Wajo – Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman meresmikan Masjid An‑Nur Sulaiman yang terletak di Kelurahan Balle...
Nasional16 Maret 2025 18:12
73 TKI Dideportasi dari Malaysia, 1 Orang Diduga Kena Cacar Monyet-Alami Sakit Gatal Kronis
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Sebanyak 73 tenaga kerja Indonesia (TKI) yang bermasalah dideportasi dari Malaysia dan tiba di pelabuhan Dumai, Ria...
Nasional16 Maret 2025 18:04
Habis Rp 710 Miliar, Penerima Makan Bergizi Gratis Baru 2 Juta Orang
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Wakil Menteri Keuangan (Wamenkeu) Suahasil Nazara mengungkapkan realisasi anggaran APBN untuk program Makan Bergizi...