Harley Davidson yang Dipamerkan Mario Dandy Ternyata Tak Ada Pelat Nomornya

Nhico
Nhico

Kamis, 02 Maret 2023 11:33

Harley Davidson yang Dipamerkan Mario Dandy Ternyata Tak Ada Pelat Nomornya

Pedomanrakyat.com, Jakarta – Motor gede (moge) Harley-Davidson yang kerap dipamerkan tersangka penganiayaan Mario Dandy Satrio ternyata tak memiliki pelat nomor.

Hal itu membuat kepemilikan kendaraan sulit ditelusuri.

Mario Dandy Satrio masih menjadi sorotan usai dirinya ditetapkan menjadi tersangka dalam kasus penganiayaan terhadap Cristalino David Ozora. Perilaku Dandy dalam memamerkan rentetan kendaraan yang ditunggangi juga ikut disorot.

Dalam beberapa unggahan, terlihat Mario Dandy memamerkan kendaraan mewah seperti mobil Jeep Rubicon, Toyota Land Cruiser VX-R, dan moge Harley-Davidson.

Tidak diketahui siapa pemilik tiga kendaraan tersebut. Sang ayah, Rafael Alun Trisambodo yang merupakan pejabat Direktorat Jenderal Pajak juga menampik deretan kendaraan mewah itu adalah miliknya. Ketika ditelusuri dalam Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) yang disetor Rafael Alun, tiga kendaraan mewah itu tidak terdaftar di dalamnya.

“Sebetulnya itu bukan, ini, tapi mending kita fokus kepada ini aja itu, itu bukan milik saya,” kata Rafael.

Khususnya moge Harley sulit untuk ditelusuri kepemilikan lantaran tidak memiliki pelat nomor. Diketahui dalam video, moge Harley yang ditunggangi Dandy itu menggunakan pelat nomor ‘B 6000 LAM’. Ketika dicek dalam laman Informasi Data Kendaraan dan Pajak Kendaraan Bermotor Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, tertulis data pelat nomor itu tidak ditemukan.

Deputi Pencegahan dan Monitoring KPK Pahala Nainggolan pun mengaku kesulitan mencari kepemilikan moge Harley tersebut.

“Yang Harley-Davidson karena enggak ada pelat nomornya kita juga enggak bisa cari kemana-mana,” kata Pahala dalam konferensi pers.

 Komentar

Berita Terbaru
Daerah21 September 2024 01:18
Pemkab Barru Gelar Doa dan Zikir Bersama Sambut Tahun Baru Islam 1446 H
Pedomanrakyat.com, Barru – Bupati Barru, Suardi Saleh bersama Plt. Ketua TP PKK Kabupaten Barru Ulfah Nurul Huda Suardi mengadakan zikir dan Doa...
Berita21 September 2024 00:29
Bongkar Kasus Narkoba di Barru, 4 Polisi Terima Penghargaan di HUT Bhayangkara ke-78
Pedomanrakyat.com, Barru – Security Kantor KPU Kabupaten Barru, Muliadi terima penghargaan pada momentum Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Bhayangk...
Politik20 September 2024 22:28
Malam-malam, Rezki Lutfi Blusukan-Sapa Pelaku UMKM di Kawasan Kuliner Pasar Cidu Makassar
Pedomanrakyat.com, Makassar – Wisata Street Food atau dikenal wisata kuliner Pasar Cidu di Jalan Tinumbu, Kecamatan Ujung Tanah mendadak riuh ke...
Politik20 September 2024 19:53
Hari Kedua Sespim Perubahan di Malino, Cak Imin Harap Integritas dan Mentalitas Harus Baik
Pedomanrakyat.com, Gowa – Hari kedua Sekolah Pemimpin Perubahan (Sespim) Zona VII Sulawesi dan Papua di Malino dihadiri Ketua Umum DPP PKB Muhai...