Harmil-Ilham Paling Siap dan Berpengalaman pada Pilkada Maros

Editor
Editor

Jumat, 04 September 2020 12:09

Harmil-Ilham Paling Siap dan Berpengalaman pada Pilkada Maros

Pedoman Rakyat, Maros – Pasangan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Maros, A Harmil Mattotorang-A Ilham Najamuddin mendapat giliran pertama diterima oleh KPU Kabupaten Maros, Jumat (4/9/2020).

Sebelum ke KPU, keduanya bersama parpol pengusung serta relawan mengawalinya dengan doa bersama di posko pemenangannya.

Lalu ramai-ramai berjalan kaki menuju ke Kantor KPU Maros yang jaraknya tidak terlalu jauh.

Ikut mendampingi mereka adalah petinggi dari partai pengusungnya yakni Muzayyin dari PKS dan Syaharuddin Alrif dari NasDem.

Segudang prestasinya selama ini di Kabupaten Maros akhirnya keduanya dikenal sebagai pasangan paling siap dan berpengalaman.

KPU tidak menemukan kendala dari berkas Harmil-Ilham. Kurang lebih satu jam, KPU Maros langsung memutuskan jika berkas pasangan politisi dan birokasi ini dinyatakan bersyarat.

Diterimanya berkas pencalonan Harmil-Ilham ini oleh KPU setempat juga secara otonatis menepis isu saat perebutan rekomemdasi partao. Di mana, Harmil-Ilham dianggap tidak bisa sampai pada pendaftaran di KPU lantaran tidak mampu mencukupkan syarat kursi.

“Pasangan ini merupakan pasangan ideal dan saling melengkapi,” kata Muzayyin usai pendaftaran siang tadi.

Tak hanya itu, kedua figur ini merupakan sosok yang sederhana dan jujur untuk diharapkan dapat memperjuangkan dan mewujudkan harapan rakyat.

Disamping itu mereka adalah satu-satunya pasangan calon yg paling berpengalaman di pemerintahan.

“Sebab kedua figur ini mempunyai latar belakang birokrasi dan pengalaman yang paripurna sehingga diharapkan mampu mewujudkan sistem pemerintahan yang bersih, jujur, efektif dan akuntabel untuk kepentingan rakyat Maros,” tambah Sekretaris DPW NasDem Sulsel, Syaharuddin Alrif. (rls)

 Komentar

Berita Terbaru
Daerah10 September 2024 20:48
Bupati Suardi Saleh Hadiri Pelantikan Anggota DPRD Barru Periode 2024-2029
Pedomanrakyat.com, Barru – Bupati Barru didampingi Wakil Bupati dan Unsur Forkopimda menghadiri acara Pengucapan Sumpah/Janji Anggota DPRD Kabup...
Daerah10 September 2024 20:31
Hebat! Capaian PIN Polio Pangkep Lampaui Target Nasional
Pedomanrakyat.com, Pangkep – Dinas Kesehatan Pangkep menggelar evaluasi pelaksanaan Pekan Imunisasi Nasional(PIN) Polio, di gedung Dewakkang, Bu...
Metro10 September 2024 19:58
BPD Hipmi Sulsel Tegaskan Pemindahan Lokasi Musda XVI Dapat Persetujuan BPP
Pedomanrakyat.com, Makassar – Badan Pengurus Daerah (BPD) Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (Hipmi) Sulawesi Selatan, angkat bicara soal peminda...
Daerah10 September 2024 19:57
Pemkab Pangkep Salurkan Bantuan untuk IKM dan UMKM
Pedomanrakyat.com, Pangkep – Pemkab Pangkep melalui Dinas Koperasi, Usaha Kecil, Menengah, Perdagangan dan Perindustrian menyalurkan bantuan h...