Honda Brio Tabrak Pengunjung Mal di Semarang, Diduga Marketing Dealer Tak Bisa Menyetir

Nhico
Nhico

Senin, 06 November 2023 09:21

Honda Brio Tabrak Pengunjung Mal di Semarang, Diduga Marketing Dealer Tak Bisa Menyetir

Pedomanrakyat.com, Jakarta – Baru-baru ini viral di media sosial video yang memperlihatkan mobil Honda Brio menabrak beberapa pengunjung dan eskalator mal.

Diketahui mobil tersebut merupakan unit yang sedang dipamerkan di Mall Paragon Semarang, Jawa Tengah.

Honda Brio berwarna kuning itu mendadak tergelincir dan baru berhenti setelah menabrak eskalator hingga mengalami kerusakan di bagian pintu pengemudi.

Rekaman kejadian itu pun viral di media sosial, salah satunya diunggah oleh akun Instagram @portalsemarang.

Kepala Kepolisian Sektor Semarang Tengah Kompol Indra Romantika mengungkapkan, kejadian bermula saat seorang staf pemasaran sedang menerangkan kepada pengunjung mengenai mobil bertipe manual.

Ketika sedang menerangkan, staf tersebut berada dalam mobil sambil mempraktikkannya.

Saat dinyalakan, diduga masih masuk gigi mobil.

Brio itupun tergelincir dan menabrak beberapa pengunjung mal.

“Mobil itu memutar karena lantai licin dan mobil tergelincir ke tengah. Kondisi mobil posisi hand rem dan masuk gigi,” ucap Indra, dikutip dari Kompas.com, Minggu (5/11/2023).

 

 Komentar

Berita Terbaru
Hiburan16 April 2025 10:28
Mantan Artis Drama Kolosal Sekar Arum Ngaku Pakai Duit Palsu Rp 10 Juta Nyumbang di Kotak Amal Istiqlal
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Polisi mengungkap mantan artis drama kolosal, Sekar Arum Widara, sempat beberapa kali menggunakan uang palsu sebelu...
Daerah16 April 2025 10:18
Sekda Lutim Bahri Suli Terima Audiens LPPM Unhas, Dorong Program Sejalan Visi Bupati
Pedomanrakyat.com, Lutim – Sekretaris Daerah Luwu Timur, H. Bahri Suli menerima kunjungan audiens perwakilan Lembaga Penelitian dan Pengabdian K...
Metro16 April 2025 09:49
Dukung Digitalisasi Layanan, Wawali Parepare Hermanto Studi Banding ke Perumda Parkir Makassar
Pedomanrakyat.com, Parepare — Wakil Wali Kota Parepare, Hermanto, melakukan kunjungan kerja ke kantor Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Parkir Makass...
Metro16 April 2025 09:43
Sekda Jufri Rahman Ikuti Virtual Entry Meeting Pemeriksaan LKPD oleh BPK RI
Pedomanrakyat.com, Makassar – Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Selatan, Jufri Rahman, mengikuti Entry Meeting Pemeriksaan Laporan Keuangan Pe...