Imbas Amarah Jokowi, Jaksa Agung Perintahkan Anak Buah Operasi Intelijen

ITA
ITA

Jumat, 25 Maret 2022 23:42

Imbas Amarah Jokowi, Jaksa Agung Perintahkan Anak Buah Operasi Intelijen

pedomanrakyat.com, Jakarta – Jaksa Agung ST Burhanuddin memerintahkan seluruh jajarannya menggelar operasi intelijen dalam rangka memaksimalkan penggunaan produk dalam negeri. Menurutnya, langkah ini tindak lanjut dari arahan Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Sebelumnya Jokowi meminta agar Kejaksaan Agung (Kejagung) mengawasi produk-produk impor saat memberikan pengarahan tentang aksi afirmasi bangga buatan Indonesia.

“Instruksi ini dikeluarkan dalam rangka mendukung kebijakan Presiden RI untuk mengoptimalkan penggunaan produk dalam negeri,” ujar Burhanuddin dalam keterangan tertulis, Jumat (25/3).

Burhanuddin mengatakan operasi intelijen juga dilakukan untuk memastikan agar tidak ada lagi produk impor yang dicap sebagai produk buatan dalam negeri.

“Melakukan kegiatan operasi intelijen guna mencari dan menemukan barang-barang ataupun produk luar negeri (ex barang impor) yang dilabel seolah-olah produk dalam negeri,” ujarnya.

Oleh sebab itu, Burhanuddin meminta agar seluruh satuan kerja Korps Adhyaksa di pelbagai wilayah dapat segera melaksanakan instruksi tersebut.

“Agar segera melaksanakan dan melaporkan perintah ini secara berjenjang kepada pimpinan satuan kerja,” katanya.

Sebelumnya, Jokowi meminta Jaksa Agung ST Burhanuddin mengawasi produk impor yang masuk ke Indonesia. Ia mewanti-wanti produk impor tersebut jangan sampai dicap merupakan produk buatan dalam negeri.

“Saya minta Jaksa Agung, jangan sampai ada barang-barang impor masuk ke sini dicap produk dalam negeri,” ujarnya saat memberikan pengarahan soal aksi afirmasi bangga buatan Indonesia seperti ditayangkan lewat Youtube, Sekretariat Presiden, Jumat (25/3).

 Komentar

Berita Terbaru
Politik19 Oktober 2024 08:13
Temu Akbar 222 Kelompok Relawan, Seto-Rezki: Semangat Mereka Energi Bagi Kami
Pedomanrakyat.com, Makassar – Temu akbar dan deklarasi 222 kelompok relawan yang tergabung dalam barisan pemenangan Seto-Rezki berlangsung meria...
Metro18 Oktober 2024 23:01
Pemprov Sudah Tuntas Laksanakan Rekomendasi BKN, Soal Mutasi Pejabat
Pedomanrakyat.com, Makassar — Pemerintah Provinsi Sulsel dalam hal ini Badan Kepegawaian Daerah (BKD) telah melaksanakan sepenuhnya rekomendasi Bada...
Politik18 Oktober 2024 21:01
Dukung Seto-Rezki, Warga Kecamatan Makassar Kompak Suarakan Perubahan
Pedomanrakyat.com, Makassar – Suasana penuh antusiasme terlihat di Kecamatan Makassar ketika ratusan warga menghadiri kampanye dialogis calon Wa...
Daerah18 Oktober 2024 20:33
Di Hadapan Warga Bukit Indah, Tasming-Hermanto Siap Wujudkan 18 Program Unggulan untuk Kemajuan Kota Parepare
Pedomanrakyat.com, Parepare – Pasangan Calon (Paslon) Wali Kota dan Wakil Wali Kota Parepare, Tasming Hamid dan Hermanto (TSM-MO), kembali menun...