IMMIM Putri Pangkep Tamatkan 51 Santriwati

Nhico
Nhico

Kamis, 25 April 2024 21:59

IMMIM Putri Pangkep Tamatkan 51 Santriwati

Pedomanrakyat.com, Pangkep – Pesantren IMMIM Putri melaksanakan penamatan santriwati ke 44.

Penamatan santriwati ke 44 berlangsung di pondok pesantren IMMIM Putri, Minasate’ne, Pangkep, Kamis (25/4/2024).

Hadir Sekda Pangkep, Hj Suriani, Pimpinan dan civitas Pesantren IMMIM dan orang tua santriwati.

Kepada alumni, Hj sSuriani berharap agar mereka melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi.

Ia menambahkan, mengharapkan sumbangsih dari para santriwati agar bisa menjadi teladan dalam masyarakat dalam syiar agama islam di kabupaten Pangkep.

Ketua YASDIC IMMIM Pangkep, Dra Hj Sri Hajati Fachrul Islam mengatakan Penamatan angkatan 44 Pesantren Modern IMMIM Putri Kabupaten Pangkep, meluluskan 51 orang santriwati. Terdiri dari 38 orang dari jurusan IPA dan 13 orang dari jurusan IPS.

Pesantren IMMIM katanya, bukan hanya pembelajaran agama tapi juga pembelajaran umum, tehnologi, skil, kecerdasan sosial dan spritual dan bahasa.

“Pendidikan di pesantren itu paripurna, pendidikan umum, ahklak, keterampilan. Kemampuan bidang prestasi setiap tahun penggerak paskibraka, palang merah juga. bukan sekadar agama, tapi seluruh kegiatan, ” jelasnya.

Ia berpesan kepada alumni menjaga nama baik almamater dan mempertahan ilmu agama, salat dan karakter yang menunjukkan lulusan pesantren modern IMMIM Putri.

untuk diketahui Jumlah alumni Pesantren Modern IMMIM Putri hingga saat ini sebanyak 1658 orang.

 Komentar

Berita Terbaru
Metro07 Juli 2024 21:10
Indira Yusuf Ismail Dukung Turnamen Basket Mandiri 3×3 IT Lahirkan Atlet Makassar Berkualitas
Pedomanrakyat.com, Makassar – Ketua Persatuan Bola Basket Seluruh Indonesia (PERBASI) Kota Makassar, Indira Yusuf Ismail hadir membuka event M...
Daerah07 Juli 2024 20:07
Bawaslu Sulsel Minta Lakukan Pemetaan TPS di Wilayah Jauh-Sulit Diakses
Pedomanrakyat.com, Makassar – Anggota Bawaslu Sulawesi Selatan Saiful Jihad melakukan monitoring pelaksanaan pencocokan dan penelitian (Coklit) ...
Politik07 Juli 2024 17:32
Tasming Hamid Serahkan Rumah bagi Pemenang Undian Jalan Sehat TSM Day, Didoakan Terpilih Jadi Wali Kota Parepare
Pedomanrakyat.com, Parepare – Ketua DPD Partai NasDem Parepare, Tasming Hamid (TSM) menyerahkan secara simbolis hadiah rumah untuk warga pemenan...
Politik07 Juli 2024 16:28
Tasming Hamid: Kami Siap Mengantar Parepare Menuju Perubahan yang Lebih Baik
Pedomanrakyat.com, Parepare – Kegiatan jalan santai sekaligus pelantikan pengurus DPD Partai NasDem Parepare disambut dengan antusias oleh war...