Insentif Tak Terbayarkan, THL RSBS Datangi Kantor DPRD Pangkep

Nhico
Nhico

Kamis, 13 April 2023 23:44

Insentif Tak Terbayarkan, THL RSBS Datangi Kantor DPRD Pangkep

Pedomanrakyat.com, Pangkep – Aksi mogok kerja digelar ratusan tenaga harian lepas( THL) Rumah Sakit Batara Siang( RSBS) Pangkep. Para THL yang diperkirakan berjumlah 400 an orang ini sudah tiga bulan tidak menerima insentif.

Selain mogok kerja. Para THL RSBS ini mendatangi kantor DPRD Pangkep, kamis(13/4/2023) untuk menyampaikan aspirasi, jika hak-haknya sebagai pekerja belum dibayarkan pihak Manajemen RSBS.

Para THL ini memprotes dan menyangkan Manajemen RSBS yang sudah menahan tiga bulan numerasinya sebagai pekerja yang telah mengabdi di Rumah Sakit Batara Siang.

“Kami bekerja tidak hanya untuk diri sendiri. Tetapi punya beban keluarga yang juga butuh kehidupan. Sehingga kalau hak kami terabaikan, maka ekonomi rumah tangga ikut terganggu,” ujar beberapa THL saat mendatangi kantor DPRD Pangkep.

Sementara itu Anggot Komisi 2 DPRD Pangkep, Budiamin yang dihubungi Jum’at(14/4/2023) mengakui jika dewan sudah menindaklajuti terkait masalah mogok kerja para THL RSBS.

“Kami dari Komisi 2 sudah melakukan rapat dengar pendapat( RDP) dengan pihak Manajemen RSBS bersama perwakilan THL. Kedua pihak telah kita dengarkan pemaparan permasalahan yang sedang dihadapi Manajemen RSBS,” ujar Budiamin.

Dari hasil RDP yang digelar Kamis sore kemarin. Legislatif untuk sementara mengembalikan masalah ini secara internal ke Manajemen RSBS.

 Komentar

Berita Terbaru
Ekonomi17 Maret 2025 11:03
Taspen – Pemkab Lutra Perkuat Perlindungan ASN
Pedomanrakyat.com, Lutra – Bupati Luwu Utara, Andi Abdullah Rahim, menerima kunjungan silaturahmi dari PT. Taspen (Persero) Palopo di ruang Kerj...
Ekonomi17 Maret 2025 10:24
Pemkab Soppeng Pastikan THR dan Gaji 13 ASN Cair Tepat Waktu, Bupati Suwardi Haseng: Gunakan secara Bijak!
Pedomanrakyat.com, Soppeng – Pemerintah Kabupaten Soppeng, Sulawesi Selatan, telah mengalokasikan anggaran sebesar Rp26.853.101.420 untuk pembay...
Uncategorized17 Maret 2025 10:07
Wabup Soppeng Selle Minta PLN Percepat Proses Elektrifikasi di Daerah yang Belum Terjangkau Listrik
Pedomanrakyat.com, Soppeng – Wakil Bupati Soppeng, Ir. Selle KS Dalle, menerima kunjungan silaturahmi dari manajemen PLN Soppeng di ruang kerjan...
Ekonomi17 Maret 2025 09:39
Lakukan Exit Meeting Dengan Tim Audit BPK RI, Bupati Andi Rahim Bahas Posisi Keuangan Lutra
Pedomanrakyat.com, Lutra – Bupati Luwu Utara, Andi Abdullah Rahim, menggelar exit meeting dengan tim audit Badan Pemeriksa Keuangan Republik Ind...