Isu Pelemahan KPK, Mantan Komisioner KPK Tiba-tiba Singgung ‘Taliban’

Zafran Alvaro
Zafran Alvaro

Sabtu, 08 Mei 2021 02:46

Isu Pelemahan KPK, Mantan Komisioner KPK Tiba-tiba Singgung ‘Taliban’

Pedoman Rakyat, Jakarta – Mantan Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Busyro Muqoddas menyebut upaya pelemahan KPK dilakukan melalui revisi undang-undang hingga isu Taliban.

“Ini bukti nyata melumpuhkan lembaga yang semula independen,” terang Busyro dikutip dari jpnn, pada Jumat (7/5/2021). Menurut Busyro, UU yang menuai polemik di tengah masyarakat itu seolah menghapus dengan sengaja atau menghilangkan karakter dan independensi di KPK

Meski begitu, Busyro Muqoddas membantah adanya isu tudingan yang menyebutkan adanya taliban di dalam tubuh lembaga antirasuah itu.

Dalam sebuah diskusi daring, Busyro menilai kalau isu taliban yang beberapa waktu belakangan ini muncul di KPK merupakan hoaks politik.

“Kalau tadi saya singgung tentang isu taliban yang itu hoaks politik,” Busyro menambahkan.

Ia menjelaskan, isu taliban semakin tak bisa dipercaya lantaran ada 8 orang dari 75 pegawai KPK tak lolos tes wawasan kebangsaan (TWK) ada yang beragama Kristen dan Budha.

“Fakta ini menunjukkan bahwa isu taliban sama sekali memang tidak pernah ada,” ungkapnya.

Lebih lanjut, menurut Busyro, serangan taliban dalam tubuh KPK baru-baru ini merupakan bukti dari adanya radikalisme politik yang dilakukan oleh para buzzer politik.

“Radikalisme yang dilakukan oleh imperium-imperiun buzzer yang selali mengotori perjalanan nilai-nilai keutamaan bangsa,” demikian Busyro.

 Komentar

Berita Terbaru
Metro04 November 2025 22:31
Aliyah Mustika Ilham: dr. Abdul Azis Adalah Simbol Ketulusan dan Pengabdian
Pedomanrakyat.com, Gowa – Wakil Wali Kota Makassar Aliyah Mustika Ilham menghadiri ceramah dan doa bersama mengenang aktivis kemanusiaan sekalig...
Metro04 November 2025 21:29
Lepas Sambut Pangdam Hasanuddin, Wagub Fatmawati Tegaskan Sinergi Pemprov–TNI
Pedomanrakyat.com, Makassar – Wakil Gubernur Sulawesi Selatan, Fatmawati Rusdi, menegaskan pentingnya sinergi yang solid antara Pemerintah Provi...
Daerah04 November 2025 20:30
Pemkab Luwu Timur Gandeng Briton Cambridge Kembangkan Sekolah dan BLK Bertaraf Internasional
Pedomanrakyat.com, Lutim – Pemerintah Kabupaten Luwu Timur (Pemkab Lutim) menandatangi Memorandum of Understanding (MoU) dengan Briton English E...
Daerah04 November 2025 19:26
Wabup Sinjai Mahyanto Tutup Kegiatan Local Digital Heroes 2025
Pedomanrakyat.com, Sinjai – Wakil Bupati Sinjai Andi Mahyanto Mazda secara resmi menutup kegiatan Local Digital Heroes Tahun 2025 untuk Sahabat ...