Pedomanrakyat.com, Jakarta – Dirjen Penyelenggaran Haji dan Umroh Kementerian Agama Republik Indonesia Hilman Latief mengungkapkan, ada 108 ribu calon jemaah haji yang belum melunasi biaya haji.
Pada 2023, Indonesia akan memberangkatkan 221 ribu calon jemaah.
Dia menjelaskan, 203.320 orang di antaranya merupakan calon jemaah haji reguler.
Baca Juga :
“Nah, dari angka ini (203.320 orang), yang belum lunas 108 ribu,” kata Latief, dalam rapat dengar pendapat bersama Komisi VIII di Kompleks Parlemen, Jakarta, Kamis (26/1/2023).
Dia menjelaskan, angka 221 ribu ini berdasarkan kesepakatan yang telah dibuat bersama dengan Saudi Arabia.
“Insyaallah Kementerian Agama akan memberangkatkan 221 ribu (calon jemaah) sebagaimana kita ketahui, dan ini jumlah kuota normal yang diberikan dan sudah di-MoU-kan oleh Kementerian Haji dan umrah Saudi Arabia dengan pemerintah Indonesia melalui Menteri Agama,” ucap Latief.
Latief mengatakan, pihaknya saat ini sedang dalam proses pembahasan terkait dengan penetapan biaya bagi para calon jemaah.
Komentar