Ketua KNPI Maros Dorong Pemisahan Dinas dan Pembangunan Gedung Pemuda

Nhico
Nhico

Jumat, 31 Oktober 2025 10:10

KNPI Maros - Ketua KNPI Kabupaten Maros, Chaerul Syahab menghadiri upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda di Lapangan Pallantikang, Senin (28/10/2025). Ia meminta Pemkab Maros memisahkan Disparpora serta membangun Gedung Pemuda
KNPI Maros - Ketua KNPI Kabupaten Maros, Chaerul Syahab menghadiri upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda di Lapangan Pallantikang, Senin (28/10/2025). Ia meminta Pemkab Maros memisahkan Disparpora serta membangun Gedung Pemuda

Pedomanrakyat.com, Maros – Ketua KNPI Kabupaten Maros, Chaerul Syahab, mendorong Pemkab Maros memisahkan Dinas Pariwisata, Pemuda, dan Olahraga (Disparpora) agar perhatian terhadap sektor kepemudaan lebih maksimal.

“Selama ini dinas lebih fokus ke pariwisata, padahal perda pemuda segera ditetapkan,” ujar Chaerul usai upacara Hari Sumpah Pemuda di Lapangan Pallantikang, Selasa (28/10/2025).

Ia juga mengusulkan pembangunan Gedung Pemuda sebagai wadah kolaborasi dan kegiatan organisasi kepemudaan. “Gedung ini bisa menjadi rumah besar bagi pemuda Maros,” katanya.

Chaerul menilai, pemuda perlu ruang untuk berinovasi dan berkontribusi, termasuk dalam menekan angka pengangguran dan menggerakkan ekonomi kreatif.

Bupati Maros, Chaidir Syam, menyebut pemerintah daerah terus mendukung pengembangan generasi muda melalui pelatihan keterampilan dan pembangunan Creative Hub. “Sekitar 52 persen penduduk Maros adalah usia muda, mereka harus produktif dan cakap digital,” ujarnya.

 Komentar

Berita Terbaru
Ekonomi04 November 2025 14:13
Target PAD Maros Naik Rp38 Miliar, Fokus pada Pajak dan Retribusi
Pedomanrakyat.com, Maros – Pemerintah Kabupaten Maros menargetkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) tahun 2026 sebesar Rp380 miliar, naik sekitar Rp38 mi...
Daerah04 November 2025 13:40
Enam Puskesmas Lutim Raih Sejumlah Penghargaan di Jampusnas 2025
Pedomanrakyat.com, Lutim – Enam puskesmas di Luwu Timur kembali menorehkan prestasi membanggakan di tingkat nasional pada ajang Jambore Puskesma...
Daerah04 November 2025 13:36
Serahkan Kartu Lansia, Wabup Lutim Puspawati Harap Jadi Berkah untuk Para Orang Tua
Pedomanrakyat.com, Lutim – Sebanyak 168 dari 8 desa yang menerima bantuan kartu lansia tersebut, diserahkan secara langsung oleh Wakil Bupati ...
Ekonomi04 November 2025 11:12
Bank Sulselbar Luncurkan Investasi Emas Digital, Praktis dan Aman
Pedomanrakyat.com, Makassar – Bank Sulselbar menghadirkan fitur investasi emas digital di aplikasi Bank Sulselbar Mobile, sebagai upaya memperlu...