Ketua KPU: Kalah di Pilpres 2024, Capres Tak Dilarang Maju Lagi Pilkada November

Nhico
Nhico

Kamis, 26 Januari 2023 18:41

Ketua KPU: Kalah di Pilpres 2024, Capres Tak Dilarang Maju Lagi Pilkada November

Pedomanrakyat.com, Jakarta – Ketua KPU Hasyim Asy’ari bicara soal figur gagal sebagai calon presiden (capres) lalu ikut dalam pilkada.

Hasyim mengatakan hal itu dibolehkan karena tidak ada aturannya.

“Nggak ada larangan,” kata Hasyim kepada wartawan di Jakarta Selatan, Kamis (26/1/2023).

Lebih lanjut, Hasyim mengatakan kepala daerah juga disebut bisa maju sebagai capres.

Namun, kepala daerah tersebut harus meminta izin presiden.

“Kepala daerah mau nyapres harus izin presiden,” katanya.

Sementara itu, KPU sebelumnya pernah menyebut ada problem konstitusional bila presiden 2 periode mencalonkan diri menjadi cawapres.

“Dalam hal seseorang telah menjabat sebagai Presiden selama 2 kali masa jabatan, dan kemudian mencalonkan diri sebagai Calon Wapres, terdapat problem konstitusional sebagaimana ketentuan norma Pasal 8 UUD 1945,” kata Hasyim Asy’ari kepada wartawan, Jumat (16/9/2022).

 

 Komentar

Berita Terbaru
Metro04 November 2025 22:31
Aliyah Mustika Ilham: dr. Abdul Azis Adalah Simbol Ketulusan dan Pengabdian
Pedomanrakyat.com, Gowa – Wakil Wali Kota Makassar Aliyah Mustika Ilham menghadiri ceramah dan doa bersama mengenang aktivis kemanusiaan sekalig...
Metro04 November 2025 21:29
Lepas Sambut Pangdam Hasanuddin, Wagub Fatmawati Tegaskan Sinergi Pemprov–TNI
Pedomanrakyat.com, Makassar – Wakil Gubernur Sulawesi Selatan, Fatmawati Rusdi, menegaskan pentingnya sinergi yang solid antara Pemerintah Provi...
Daerah04 November 2025 20:30
Pemkab Luwu Timur Gandeng Briton Cambridge Kembangkan Sekolah dan BLK Bertaraf Internasional
Pedomanrakyat.com, Lutim – Pemerintah Kabupaten Luwu Timur (Pemkab Lutim) menandatangi Memorandum of Understanding (MoU) dengan Briton English E...
Daerah04 November 2025 19:26
Wabup Sinjai Mahyanto Tutup Kegiatan Local Digital Heroes 2025
Pedomanrakyat.com, Sinjai – Wakil Bupati Sinjai Andi Mahyanto Mazda secara resmi menutup kegiatan Local Digital Heroes Tahun 2025 untuk Sahabat ...