Komisi B DPRD Palopo Gelar Raker dengan Bappeda, Bahas Program Tahun 2025

Nhico
Nhico

Jumat, 10 Januari 2025 18:55

Komisi B DPRD Palopo Gelar Raker dengan Bappeda.
Komisi B DPRD Palopo Gelar Raker dengan Bappeda.

Pedomanrakyat.com, Palopo – Komisi B Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Palopo mengadakan rapat kerja bersama Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda). Tujuan rapat itu untuk memperjelas program yang akan dilaksanakan oleh Pemerintah Kota Palopo pada tahun anggaran 2025.

Rapat yang berlangsung pada Jumat (10/1/2025) ini dipimpin oleh Ketua Komisi B, Elisabeth RZ Mangeke, didampingi anggota Komisi B lainnya seperti Cendrana Saputra Martani (CSM), Siliwadi, Awaluddin Saruman, dan Chandra Ishak. Dari pihak eksekutif, hadir Kepala Bappeda Palopo, Asmuradi Budi, beserta jajarannya.

Dalam pembukaan rapat, Cendrana Saputra Martani meminta Bappeda memaparkan rencana kegiatan untuk tahun 2025. Legislator Partai Demokrat ini menekankan pentingnya sinkronisasi data agar memudahkan DPRD dalam menjalankan fungsi pengawasannya.

“Forum ini selain untuk berkoordinasi, juga sekaligus memperkuat strategi kemitraan antara DPRD dan eksekutif, sehinggabn dapat menghasilkan harmonisasi dalam mengawal pembangunan di Palopo,” ujar Cendrana.

Ketua Komisi B, Elisabeth RZ Mangeke, menegaskan agar program yang dijalankan Pemkot Palopo harus disesuaikan dengan kebutuhan masyarakat serta mengikuti ketentuan regulasi yang berlaku.

“Kami menginginkan supaya program yang berjalan di Palopo ini sesuai dengan kebutuhan masyarakat dan dilaksanakan berdasarkan regulasi yang ada,” tutur Elisabeth, yang juga merupakan politisi Partai Golkar.

 Komentar

Berita Terbaru
Metro22 April 2025 19:02
Gubernur Sulsel Luncurkan SSIC 2025, Siapkan Tim Khusus Promosi Investasi
Pedomamrakyat.com, Makassar – Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman, mengumumkan pembentukan Tim Promosi Investasi dalam rangka menc...
Edukasi22 April 2025 18:42
TPN XII 2025, Saat 18.000 Guru Indonesia Memimpin Perubahan Iklim dari Sekolah
Pedomanrakyat.com, Makassar – Di tengah ancaman krisis iklim dan kekhawatiran akan masa depan generasi muda, ribuan guru dari seluruh penjuru Indone...
Olahraga22 April 2025 18:12
Venue Belum Siap, KONI Sulsel Pertimbangkan Wajo-Bone Jadi Tuan Rumah Bersama Porprov ke-XVIII
Pedomanrakyat.com, Makassar – Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Sulawesi Selatan, akan meninjau ulang penunjukkan tuan rumah Pekan Olahr...
Daerah22 April 2025 17:37
DWP RSUD Lanto Dg Pasewang Gelar Halal Bihalal Dirangkaikan Donor Darah
Pedomanrakyat.com, Jeneponto – Dalam rangka memperingati Hari Kartini sekaligus mempererat silaturahmi pasca Idulfitri, Dharma Wanita Persatuan (DWP...