KPK Sebut Rektor Unila Luluskan Calon Mahasiswa Tanpa Ikut Seleksi

Editor
Editor

Kamis, 13 Oktober 2022 11:11

KPK Ungkap Rektor Unila Luluskan Calon Mahasiswa Tanpa Ikut Seleksi.(F-INT)
KPK Ungkap Rektor Unila Luluskan Calon Mahasiswa Tanpa Ikut Seleksi.(F-INT)

Pedomanrakyat.com, Jakarta – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengungkap Rektor Universitas Lampung (Unila) Karomani (KRM) menerima titipan calon mahasiswa baru (Maba) dari sejumlah pihak.

Mereka masuk tanpa melalui proses seleksi.

Hal itu terungkap dalam pemeriksaan seorang saksi bernama Tugiyo selaku Guru Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTSN) Tanjung Karang.

Dalam pemeriksaan itu, dia dikonfirmasi soal orang kepercayaan Karomani dalam proses penitipan mahasiswa tersebut.

“Saksi hadir dan didalami pengetahuannya antara lain terkait dugaan adanya titipan penerimaan Maba tanpa melalui proses seleksi dengan perantaraan dari orang kepercayaan Tersangka KRM,” kata Kabag Pemberitaan KPK Ali Fikri dalam keterangannya, Kamis (13/10/2022).

KPK sebelumnya menggeledah sejumlah Perguruan Tinggi Negeri (PTN) di tiga daerah. Penggeledahan ini berkaitan dengan kasus suap yang menjerat Rektor Universitas Unila (Unila) Karomani.

 Komentar

Berita Terbaru
Metro05 November 2025 16:37
BNPT Pastikan Pemulihan Hak Korban Terorisme Melalui Mekanisme Baru Pasca Putusan MK
Pedomanrakyat.com, Makassar – Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) melaksanakan sosialisasi terkait Sosialisasi Tindak Lanjut Putusan ...
Daerah05 November 2025 16:24
HKG PKK ke-53, PKK Pinrang Didorong Jadi Mitra Kuat Pemerintah dalam Pembangunan Keluarga
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Organisasi Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) terus menunjukkan peran strategisnya seba...
Daerah05 November 2025 15:36
Kartu Lutim Lansia Bantu 221 Orang Tua di Tomoni Timur, Harapan Baru di Usia Senja
Pedomanrakyat.com, Lutim – Suasana haru sekaligus penuh kebahagiaan menyelimuti Gedung Serbaguna Kecamatan Tomoni Timur, Rabu (5/11/2025). Seban...
Metro05 November 2025 15:15
Pemkot Matangkan Persiapan Jelang HUT ke-418 Kota Makassar
Pedomanrakyat.com, Makassar – Menjelang perayaan puncak Hari Ulang Tahun (HUT) ke-418 Kota Makassar, yang akan digelar pada 9 November mendatang...