KPU Pastikan Rekapitulasi Suara Dilakukan Terbuka dan Disiarkan Langsung

Nhico
Nhico

Selasa, 20 Februari 2024 19:41

KPU Pastikan Rekapitulasi Suara Dilakukan Terbuka dan Disiarkan Langsung

Pedomanrakyat.com, Jakarta – Komisi Pemilihan Umum (KPU) menyatakan proses rekapitulasi hasil perolehan suara dilakukan secara terbuka dan disiarkan secara langsung.

Hal ini tertuang dalam Keputusan KPU Nomor 219 Tahun 2024 tentang Petunjuk Pelaksanaan Rekapitulasi Hasil Penghitungan Perolehan Suara Dalam Pemilihan Umum.

KPU melakukan rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara secara nasional dan menyiarkan secara langsung proses rekapitulasi lewat media internet siaran langsung (live streaming) melalui aplikasi media sosial atau aplikasi berbagi video,” demikian bunyi keputusan KPU tersebut.

Menurut jadwal, rekapitulasi suara selesai paling lambat pada 20 Maret 2024.

Nantinya, KPU akan menggelar rapat pleno rekapitulasi suara.

Rapat akan dipimpin Ketua KPU Hasyim Asy’ari.

Selain KPU, peserta rapat pleno rekapitulasi terdiri dari saksi, Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu), KPU provinsi, dan PPLN.

Rapat pleno rekapitulasi juga dapat dihadiri pemantau pemilu terdaftar, masyarakat, instansi terkait, pewarta, dan peserta lainnya.

Rekapitulasi dilaksanakan secara berurutan dimulai dari rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara pemilu luar negeri dan dilanjutkan dengan rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara dalam negeri.

Dalam hal ini, KPU menggunakan Sistem Informasi Rekapitulasi (Sirekap) sebagai alat bantu.

Namun, Sirekap bukan jadi rujukan untuk rekapitulasi suara.

 Komentar

Berita Terbaru
Politik27 Juli 2024 12:15
Soal Keunggulan Telak Andi Sudirman dalam Survei Indikator, Dr. Adi Suryadi Culla: Tidak Mengejutkan
Pedomanrakyat.com, Makassar – Pengamat politik dari Universitas Hasanuddin (Unhas) Dr. Adi Suryadi Culla mengaku tidak terkejut dengan hasil sur...
Metro27 Juli 2024 00:45
Dj Asal Makassar Maya Yulanda Tutup Kemeriahan Panggung Utama F8 Makassar di Malam Kedua
Pedomanrakyat.com, Makassar – Dj cantik asal Makassar Maya Yulanda berhasil mengguncang Panggung Utama F8 Makassar di Tugu MNEK, Jumat (26/7/202...
Metro27 Juli 2024 00:40
Kreativitas Pelajar dengan Panggung Fashion Show di F8
Pedomanrakyat.com, Makassar- Makassar International Eight Festival & Forum (F8) memberi panggung bagi siswa-siswi SMK Kota Makassar untuk memamerk...
Metro27 Juli 2024 00:37
F8 Makassar Gelar Nobar Trailer ‘Uang Panai 2’ Bareng Para Pemeran Utama
Pedomanrakyat.com, Makassar- Para pemeran utama film bioskop ‘Uang Panai 2’ hadir di Festival Film F8 Makassar untuk peluncuran resmi film...