Laporkan Aguan Bos Agung Sedayu soal Skandal HGB Pagar Laut, Abraham Samad: KPK Tidak Usah Khawatir

Nhico
Nhico

Sabtu, 01 Februari 2025 07:27

Abraham Samad Laporkan Aguan Bos Agung Sedayu ke KPK.
Abraham Samad Laporkan Aguan Bos Agung Sedayu ke KPK.

Pedomanrakyat.com, Jakarta – Mantan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Abraham Samad minta KPK tidak perlu khawatir untuk memeriksa Agung Sedayu group dan anak perusahaannya terkait dugaan korupsi proyek strategis nasional di area Pantai Indah Kapuk 2.

Hal tersebut disampaikan Abraham Samad didampingi mantan Komisioner KPK Mochamad Jasin, Budayawan Eros Djarot, mantan Sekretaris Kementerian BUMN Said Didu, dan Ketua Perhimpunan Bantuan Hukum dan Hak Asasi Manusian Indonesia Julius Ibrani, Jumat (31/1/2025).

“Ada dugaan kuat terjadi suap menyuap, gratifikasi di dalam penerbitan sertifikat di atas laut ya, yang diduga kuat dilakukan oleh Agung Sedayu group dan anak perusahaannya yang super cepat,” ucap Abraham.

“Oleh karena itu kita meminta supaya KPK tidak usah khawatir memanggil orang yang merasa dirinya kuat selama ini yaitu Aguan ya. Karena nama ini seolah-olah diciptakan mitos bahwa dia tidak tersentuh oleh hukum ya. Oleh karena itu kita ingin mendorong KPK supaya orang ini segera diperiksa,” ujarnya.

Abraham mengatakan, tidak boleh ada seorang pun secara individu mengatur negara atau pun presiden. Atas dasar itu, Abraham mendorong KPK segera melakukan penyelidikan atau pun investigasi terhadap kasus ini.

“Nggak boleh ada seseorang secara individu mengatur negara ini. Tidak boleh ada seseorang secara individu mengatur presiden,” kata Abraham.

 Komentar

Berita Terbaru
Daerah21 April 2025 23:35
Sekda Pinrang Bersama Sri Widiyati Irwan Pimpin Rakor Persiapan Penilaian Kabupaten/Kota Sehat 2025
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Sekretaris Daerah Kabupaten Pinrang A. Calo Kerrang yang juga merupakan Ketua Pembina Forum Kabupaten Sehat, bersam...
Berita21 April 2025 23:10
LAZ Hadji Kalla Tuntaskan Program Rumah Dhuafa di Gowa dan Makassar
Pedomanrakyat.com, Makassar – Lembaga Amil Zakat (LAZ) Hadji Kalla melalui Bidang Islamic Care telah menuntaskan program Bedah Rumah Dhuafa untuk me...
Metro21 April 2025 22:34
Munafri Arifuddin Tunjuk Lima Plt Dirut Perusda, Ada Nama Mantan Wakil Ketua DPRD Makassar
Pedomanrakyat.com, Makassar – Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, akhirnya mengumumkan nama-nama yang ditunjuk sebagai Pelaksana Tugas (Plt) ...
Metro21 April 2025 22:06
Andi Tenri Uji Nilai Hari Kartini Sebagai Momentum Perayaan Perjuangan Perempuan
Pedomanrakyat.com, Makassar – Anggota DPRD Kota Makassar, Andi Tenri Uji Idris, memaknai Hari Kartini sebagai bentuk perjuangan para perempuan d...