Legislator NasDem Sulsel Rezki Lutfi Sampaikan Pentingnya Nilai-nilai Keagamaan Saat Sosbang

Muh Saddam
Muh Saddam

Minggu, 25 Desember 2022 17:48

Legislator NasDem Sulsel Rezki Lutfi Sampaikan Pentingnya Nilai-nilai Keagamaan Saat Sosbang

Pedomanrakyat.com, Makassar – Anggota DPRD Sulawesi Selatan, Rezki Mulfiati Lutfi menggelar Sosialisasi Nilai-nilai Kebangsaan (Sosbang), di Kelurahan Pampang, Kecamatan Panakkukang, Makassar, Minggu (25/12/2023).

Kegiatan yang mengambil tema “Keagamaan” ini, turut dihadiri Bhabinkamtibmas, Babinsa, Imam Kelurahan Pampang, ketua RT/RW, tokoh masyarakat dan peserta sosbang.

Mengawali kegiatan tadi, Legislator fraksi NasDem DPRD Sulsel, Rezki Mulfiati Lutfi menyapa seluruh peserta sosbang.

“Di Pampang saya punya kenengangan, karena disini pertama kali saya sosialisasi. Jadi saya berharapa ini bukan silaturahmi terakhir, tapi akan ada silaturahmi-silaturahmi selanjutnya,” kata Rezki.

Rezki menuturkan bahwa, kegiatan semacam ini beda dengan reses. Di mana, Sosbang dilaksanakan dalam rangka mensosialisasikan nilai-nilai kebangsaan.

“Jadi alangkah bagusnya kalau kita sering melakukan sosialisasi-sosialisasi seperti ini diselingi tausiyah, karena keagamaan ini sangat luas,” tutur Kiki sapaan akrab Rezki.

“Saya berharap kegiatan-kegiatan ini membawa berkah untuk saya dan masyarakat yang hadir disini,” tambahnya.

Sementara itu, Imam Kelurahan Pampang, H Abdul Salam mengatakan, kegiatan ini semata-mata untuk membuktikan bahwa anggota dewan mewakili masyarakat itu ada.

“Sebelumnya saya ndak mengenal ibu Rezki, tapi setelah ketemu dengan beliau ternyata sangat ramah,” ungkap Ustad Abdul Salam.

Ustad Abdul Salam menuturkan, jika ingin anak-anak bapak ibu menjadi anak soleh, maka harus dimulai dari orang tua dengan memberikan contoh yang baik.

“Jadi orang tua sebagai kepala rumah tangga, ada hak untuk memberi contoh yang baik, sehingga anak-anak yang kita bina akan baik pula,” beber Salam.

“Kalau kita sebagai orang tua tidak peduli terhadap anak kita, maka itu akan terjadi seperti di daerah-daerah lain,” pungkasnya.

 Komentar

Berita Terbaru
Metro05 November 2025 23:32
Jepang Siapkan Reform Imigrasi, Sulsel Siapkan Talenta
Pedomanrakyat.com, Makassar – Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Selatan, Jufri Rahman menerima audiensi Konsulat Jenderal Jepang di Makassar, ...
Metro05 November 2025 22:40
Melinda Aksa: Lansia Adalah Sumber Inspirasi dan Pilar Keluarga Tangguh
Pedomanrakyat.com, Makassar – Ketua TP PKK Kota Makassar, Melinda Aksa, mengajak kader PKK kecamatan dan kelurahan untuk terus berperan aktif da...
Metro05 November 2025 22:20
Sekda Sulsel Terima Tim Bank Dunia Bahas Pembiayaan Infrastruktur Daerah
Pedomanrakyat.com, Makassar – Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Selatan Jufri Rahman menerima kunjungan audiensi dari tim Bank Dunia (World Ba...
Daerah05 November 2025 21:39
Capaian UHC Pinrang Jadi Bukti Nyata Komitmen Pemerintah Daerah terhadap Kesehatan Warga
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Komitmen Pemerintah Kabupaten Pinrang dalam memastikan seluruh lapisan masyarakat mendapatkan layanan kesehatan yang ad...