Marbut Masjid Dikejar Parang, Netizen: Sholat Gak Mau,Wifi nya Mau.. Real Pemuda Tersesat

Nhico
Nhico

Selasa, 28 Desember 2021 08:28

Marbut Masjid dikejar pemuda yang bawa parang.(F-Int)
Marbut Masjid dikejar pemuda yang bawa parang.(F-Int)

Pedoman Rakyat, Makassar – Rekaman CCTV yang memperlihatkan para marbut masjid berlari tunggang langgang telah menjadi viral di media sosial. Bagaimana tidak, para marbut masjid ini dikejar para pemuda yang bawa parang.

Aksi para pemuda yang mengejar marbut masjid sambil membawa parang itu diunggah oleh akun Instagram @fakta.indo, Senin (27/12/2021).

Para pemuda yang mengejar para marbut masjid itu marah lantaran para pengurus masjid mengganti password Wi-Fi masjid.

Peristiwa diduga dipicu, karena pengurus masjid itu mengganti password wifi,” tulis keterangan akun tersebut.

Menurut keterangan, peristiwa tersebut terjadi di Masjid Al Muslim,Medan Timur, Kota Medan pada Jumat (24/12/2021).

Awalnya, dua pemuda masuk ke dalam masjid membawa parang. Melihat hal itu, tiga marbut masjid yang membawa peci dan sarung berlarian lantaran ketakutan.

Dalam rekaman CCTV itu, tampak satu marbut masjid yang berlari lalu diikuti yang lainnya. Sementara itu, di belakangnya terdapat dua pemuda yang berjalan. Salah satu dari mereka sambil menenteng parang di tangannya.

Mereka tampak berjalan sambil celingukan mencari tiga marbut masjid yang berlari tadi.

Para pemuda yang membawa parang itu diduga merupakan pemuda setempat yang biasa menggunakan Wi-Fi masjid.

Aksi diduga dilakukan pemuda setempat yang biasa mengunakan wifi masjid,” tulis keterangan akun.

Peristiwa marbut masjid yang dikejar oleh pemuda yang membawa parang itu telah dibenarkan oleh Kapolsek Medan Timur, Kompol Rona Tambunan.

Kapolsek Medan Timur mengutarakan bahwa dua pemuda itu marah lantaran para pengurus masjid telah mengganti Wi-Fi masjid.

Oleh sebab itu, para pemuda itu jadi tidak bisa menggunakan Wi-Fi Masjid Al Muslim.

Bikin malu dunia dan akhirat,” tulis salah seorang warganet di kolom komentar.

Pasti marbotnya kesal karna liat pemuda tersebut gak pernah berjamaah di masjid, tapi sering menggunakan wifinya aja,” ujar salah satu warganet.

Sholat gak mau,Wifi nya mau.. real pemuda tersesat,” tulis warganet.

Cabut ajalah wifinya .. Itu masjid apa coffeshop..masjid buat ibadah bukan buat wifian,” komentar warganet.

Mungkin lagi mabar terus koneksi hilang, emosi sesaat.. Berujung pilu yang amat panjang. Terkurung dalam penyesalan yang dalam,” tulis warganet.

Stres ga modal, gw aja emosi kalo ada yang nyolong wifi gw, langsung gw ganti password. Yang bayar gw enak aja lu tinggal nimbrung,” imbuh yang lain.

 

 Komentar

Berita Terbaru
Artikel26 November 2024 19:11
Masa Tenang, Seto Lepas Penat dengan Bermain Mini Soccer Bareng Jurnalis
Pedomanrakyat.com, Makassar – Mengisi masa tenang Pilwalkot Makassar, Andi Seto Asapa memilih melepas penat dengan bermain mini soccer bersama anak ...
Nasional26 November 2024 18:07
NasDem Desak Usut Tuntas Praktik Tambang Ilegal di Sumbar
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Wakil Ketua Komisi III DPR RI, Ahmad Sahroni, meminta Kapolda Sumatera Barat Irjen Suharyono mengusut tuntas prakti...
Nasional26 November 2024 18:03
Peringati Hari Guru, Legislator NasDem Dorong Peningkatan Kesejahteraan Guru
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Anggota Komisi X DPR RI dari Fraksi Partai NasDem, Furtasan Ali Yusuf, berharap peringatan Hari Guru Nasional 2024 ...
Nasional26 November 2024 18:00
Rudianto Lallo: Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan Momentum Bersih-Bersih di Tubuh Polri
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Ketua Kelompok Fraksi (Kapoksi) NasDem Komisi III DPR RI, Rudianto Lallo, berharap keluarga mendiang Kompol (Anum...