Menolak Tua! Biden Tegaskan Akan Maju Lagi dalam Pilpres AS, Sebut Trump Ingin Hancurkan Demokrasi

Nhico
Nhico

Selasa, 19 September 2023 11:51

Menolak Tua! Biden Tegaskan Akan Maju Lagi dalam Pilpres AS, Sebut Trump Ingin Hancurkan Demokrasi

Pedomanrakyat.com, Amerika Serikat – Joe Biden pada Senin (18/9/2023) menegaskan, bahwa dirinya akan mencalonkan diri lagi dalam Pilpres AS karena Donald Trump ingin menghancurkan demokrasi Amerika Serikat.

Biden mengaku paham bahwa ada banyak pihak yang mengkahwatirkan atau menyoroti usianya.

Seperti diketahui, Joe Biden kini berusia 80 tahun. Dia tercatat sebagai presiden AS tertua yang pernah dilantik.

“Banyak orang yang fokus pada usia saya. (Tapi) Percayalah, saya mengerti, saya tahu lebih dari siapa pun,” ucap Biden, dikutip dari AFP.

Dia lalu menjelaskan ambisinya maju dalam Pilpres AS 2024.

“Saya mencalonkan diri karena demokrasi dipertaruhkan, karena pada tahun 2024 demokrasi akan kembali ditentukan. Dan jangan sampai ada pertanyaan: Donald Trump dan Partai Republik MAGA-nya bertekad untuk menghancurkan demokrasi Amerika,” ucap Biden.

Anggota Partai Demokrat ini menambahkan bahwa ia tidak akan tunduk pada “diktator” dan menuduh Trump -yang memiliki slogan Make America Great Again (MAGA)- telah melakukan hal yang sama dengan Presiden Rusia Vladimir Putin.

 

 Komentar

Berita Terbaru
Artikel24 November 2024 10:45
Seto-Rezki Tutup Agenda Kampanye dengan Riang Gembira
Pedomanrakyat.com, Makassar – Menutup agenda kampanye memasuki masa tenang dan hari pencoblosan Pilwalkot Makassar pada 27 November 2024, pasang...
Politik23 November 2024 22:28
Maqbul Halim Orasi di Kampanye Akbar Andalan Hati: Sulsel Butuh Pemimpin Berpengalaman
Pedomanrakyat.com, Makassar – Sekretaris DPW Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Sulawesi Selatan (Sulsel), Maqbul Halim, menegaskan dukungan penuhny...
Metro23 November 2024 20:15
Pjs Wali Kota Arwin Azis Tekankan Profesionalisme dan Integritas kepada 1.877 Pengawas TPS se-Makassar
Pedomanrakyat.com, Makassar – Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis, mengimbau seluruh Pengawas Tempat Pemungutan Suara (...
Artikel23 November 2024 20:12
GOR Sudiang Jadi Lautan Manusia, Massa Kampanye Andalan Hati Jauh Lebih Banyak dari Kampanye DIA
Pedomanrakyat.com, Makassar – Kampanye akbar pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Sulsel nomor urut 2, Andi Sudirman Sulaiman-Fatmawati Ru...