Mobil Toyota Supra Milik Paul Walker Jadi Yang Termahal Sepanjang Masa

Zafran Alvaro
Zafran Alvaro

Rabu, 23 Juni 2021 21:55

Mendiang Paul Walker, bersama Mobil Toyota Supra miliknya.
Mendiang Paul Walker, bersama Mobil Toyota Supra miliknya.

Pedoman Rakyat, Jakarta-Mobil Toyota Supra yang dikendarai mendiang Paul Walker sebagai Brian O’Conner dalam film The Fast and the Furios (2001) terjual seharga US$555 ribu atau sekitar Rp8 miliar dalam pelelangan. Sebagaimana dilansir NME.

Angka penjualan mobil tersebut, menjadikan mobil itu sebagai Toyota Supra termahal yang pernah dijual sepanjang masa.

Kehadiran mobil Toyota Supra itu diawali dengan Brian O’Conner yang memiliki hutang mobil kepada Dominic Toretto (Vin Diesel), dalam film The Fast and the Furios. Bukan sekadar mobil biasa yang diminta Dom, melainkan mobil 10-second car atau mobil yang bisa finish dalam waktu 10 detik saat drag race. Brian menyanggupinya dengan membangun Toyota Supra keluaran tahun 1994.

Mulanya, Dom ragu dengan mobil itu karena Brian mendapatkannya dari tempat barang rongsokan. Ia kemudian yakin Toyota Supra itu bisa menjadi 10-second car setelah mengetahui mobil itu dibekali mesin 2JZ, mesin yang terkenal kencang.

Bersama tim Dom, Brian membangun mobil itu dari uang yang didapat dari memenangkan balapan ilegal. Hingga akhirnya Toyota Supra rongsokan itu menjadi mobil yang sangat kencang.

Adegan ikonik dari mobil ini adalah ketika Brian mengendarainya untuk balapan dengan Dom yang mengendarai Dodge Charger 1970. Setelah balapan itu Brian memberikan Toyota Supra kepada Dom.

Brian memberikan mobil itu bukan hanya untuk melunasi hutang, tetapi juga agar Dom yang sedang diburu polisi bisa melarikan diri. Toyota Supra itu sejatinya dibangun dan dimodifikasi oleh Eddie Paul di bengkel bernama Shark Shop yang terletak di El Segundo, California.

Mobil itu sempat diubah untuk film 2 Fast 2 Furious yang dikendarai aktor Michael Ealy sebagai Slap Jack.

 Komentar

Berita Terbaru
Ekonomi04 November 2025 14:13
Target PAD Maros Naik Rp38 Miliar, Fokus pada Pajak dan Retribusi
Pedomanrakyat.com, Maros – Pemerintah Kabupaten Maros menargetkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) tahun 2026 sebesar Rp380 miliar, naik sekitar Rp38 mi...
Daerah04 November 2025 13:40
Enam Puskesmas Lutim Raih Sejumlah Penghargaan di Jampusnas 2025
Pedomanrakyat.com, Lutim – Enam puskesmas di Luwu Timur kembali menorehkan prestasi membanggakan di tingkat nasional pada ajang Jambore Puskesma...
Daerah04 November 2025 13:36
Serahkan Kartu Lansia, Wabup Lutim Puspawati Harap Jadi Berkah untuk Para Orang Tua
Pedomanrakyat.com, Lutim – Sebanyak 168 dari 8 desa yang menerima bantuan kartu lansia tersebut, diserahkan secara langsung oleh Wakil Bupati ...
Ekonomi04 November 2025 11:12
Bank Sulselbar Luncurkan Investasi Emas Digital, Praktis dan Aman
Pedomanrakyat.com, Makassar – Bank Sulselbar menghadirkan fitur investasi emas digital di aplikasi Bank Sulselbar Mobile, sebagai upaya memperlu...