Pemkab Takalar

Momen HUT ke-61, Pemkab Takalar Tegaskan Komitmen Ikut Pulihkan Ekonomi Nasional

Jennaroka
Jennaroka

Rabu, 10 Februari 2021 14:43

Momen HUT ke-61, Pemkab Takalar Tegaskan Komitmen Ikut Pulihkan Ekonomi Nasional

Pedoman Rakyat, TakalarPemkab Takalar menegaskan komitmennya mendukung dan bekerja keras untuk program PEN (Pemulihan Ekonomi Nasional). Hal itu ditegaskan Bupati Takalar Syamsari Kitta, di hadapan Wagub Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman, saat menghadiri puncak peringatan hari jadi ke-61 Kabupaten Takalar, Rabu (10/2/2021).

Syamsari Kitta menyampaikan progres capaian program P22 mulai dari bulan Desember tahun 2017 hingga Desember 2020 yang telah terealisasi kurang lebih 63 persen dengan support anggaran dari DAK, DAU, dana desa, dan dukungan dana dari Kementrian serta Pemprov Sulsel.

Serta capaian peningkatan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Takalar yang tertinggi di Sulsel pada tahun 2019 sebesar 1,32 persen. “Dalam rangka pencapaian program prioritas, kami ingin mengajukan bantuan dan dukungan anggaran Pemprov untuk peningkatan dan penyelesaian jalan ruas provinsi dengan ruas jalan sepanjang 57,8 km serta dalam mewujudkan pembangunan rumah sakit bertaraf internasional,” papar Syamsari.

Pada momentum hari jadi ke-61, pemerintah daerah Takalar telah menerima penghargaan dari Kemendagri tentang prestasi penyelenggaraan pemerintah daerah dengan skor 3,0747dan status kinerja sangat tinggi berdasarkan laporan penyelenggaraan pemerintah daerah (LPPD) tahun 2018 yang diserahkan oleh Wakil Gubernur Sulsel. (rls/*)

 Komentar

Berita Terbaru
Daerah05 November 2025 15:36
Kartu Lutim Lansia Bantu 221 Orang Tua di Tomoni Timur, Harapan Baru di Usia Senja
Pedomanrakyat.com, Lutim – Suasana haru sekaligus penuh kebahagiaan menyelimuti Gedung Serbaguna Kecamatan Tomoni Timur, Rabu (5/11/2025). Seban...
Metro05 November 2025 15:15
Pemkot Matangkan Persiapan Jelang HUT ke-418 Kota Makassar
Pedomanrakyat.com, Makassar – Menjelang perayaan puncak Hari Ulang Tahun (HUT) ke-418 Kota Makassar, yang akan digelar pada 9 November mendatang...
Metro04 November 2025 22:31
Aliyah Mustika Ilham: dr. Abdul Azis Adalah Simbol Ketulusan dan Pengabdian
Pedomanrakyat.com, Gowa – Wakil Wali Kota Makassar Aliyah Mustika Ilham menghadiri ceramah dan doa bersama mengenang aktivis kemanusiaan sekalig...
Metro04 November 2025 21:29
Lepas Sambut Pangdam Hasanuddin, Wagub Fatmawati Tegaskan Sinergi Pemprov–TNI
Pedomanrakyat.com, Makassar – Wakil Gubernur Sulawesi Selatan, Fatmawati Rusdi, menegaskan pentingnya sinergi yang solid antara Pemerintah Provi...