Mulai Bagikan BLT BBM, Presiden Jokowi: Agar Daya Beli Masyarakat Lebih Baik

Nhico
Nhico

Rabu, 31 Agustus 2022 12:35

Mulai Bagikan BLT BBM, Presiden Jokowi: Agar Daya Beli Masyarakat Lebih Baik

Pedomanrakyat.com, Jakarta – Presiden Joko Widodo mengatakan, penyaluran bantuan langsung tunai (BLT) bahan bakar minyak (BBM) dimulai Rabu (31/8/2022) hari ini.

Penyaluran tersebut dimulai dari Kantor Pos Kabupaten Jayapura, Papua.

“Hari ini kita kita telah memulai pembagian BLT BBM yang diberikan kepada masyarakat selama empat bulan, per bulannya diberikan Rp 150.000, jadi totalnya Rp 600.009, dan diberikan dua kali, Rp 300.000, Rp 300.000,” ujar Jokowi selepas meninjau penyaluran di Jayapura sebagaimana disiarkan YouTube Sekretariat Presiden.

Presiden menyampaikan, total penerima BLT Pengalihan subsidi BBM di seluruh Indonesia mencapai 20,6 juta.

Jokowi pun berharap penyaluran BLT ini bisa memperbaiki konsumsi masyarakat.

“Agar daya beli masyarakat, konsumsi masyarakat menjadi lebih baik,” kata dia.

Selain itu, Jokowi mengungkapkan, pemerintah segera menyalurkan bantuan sosial sebesar Rp 600.000 kepada para pekerja.

 Komentar

Berita Terbaru
Politik26 Oktober 2024 23:49
Direktur Polinet Rizal Pauzi Sebut Seto-Rezki Tampil Optimal di Debat Perdana Pilwalkot Makassar
Pedomanrakyat.com, Makassar – Pasangan calon wali kota dan wakil wali kota Makassar nomor urut 2, Andi Seto Gadhista Asapa – Rezki Mulfiat...
Daerah26 Oktober 2024 21:40
Tanam Jagung di Kecamatan Tanete Riaja, Bupati Barru Suardi Saleh Harap Hasil Panen Meningkat
Pedomanrakyat.com, Barru – Bupati Barru Ir. H. Suardi Saleh, M.Si., Ph.D(C) Lakukan Tanam Jagung Bersama di Kecamatan Tanete Riaja Kabupaten Bar...
Ekonomi26 Oktober 2024 20:59
Divonis Ganti Rugi Rp 107 Miliar, Bukalapak Buka Suara
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Manajemen PT Bukalapak.com Tbk buka suara usai divonis membayar ganti rugi Rp 107 miliar berdasarkan ketetapan Mahk...
Nasional26 Oktober 2024 20:41
Nafa Urbach Berpesan kepada Siswa SMP Jangan Berhenti Mencari Ilmu Pengetahuan: Terus Belajar, Terus Tanya!
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Anggota Komisi IX DPR RI dari Fraksi Partai NasDem, Nafa Urbach, berpesan agar anak muda jangan pernah berhenti bel...