NasDem Minta Mendikbud Cari Solusi Terbaik Penempatan Guru

Muh Saddam
Muh Saddam

Rabu, 25 Januari 2023 23:02

NasDem Minta Mendikbud Cari Solusi Terbaik Penempatan Guru

Pedomanrakyat.com, Jakarta – Anggota Komisi X DPR RI dari Fraksi Partai NasDem, Mohammad Haerul Amri meminta Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Ristek dan Teknologi (Mendikbud Ristek) Nadiem Makarim mencarikan solusi terbaik untuk penempatan para guru di Indonesia.

“Dalam raker pada 10 November 2022, mas Menteri sempat mengatakan jika penempatan kerja guru-guru itu adalah pilihan guru yang bersangkutan, tapi ternyata itu tidak seluruhnya benar,” ungkap Haerul Amri, Rabu (25/1/2023).

Legislator NasDem dari Dapil Jawa Timur II (Probolinggo – Pasuruan) itu mengungkapkan pengalamannya saat bertemu dengan salah seorang guru yang bermasalah dengan penempatannya.

“Seorang guru bernama Ibu Hanisa dari Pasuruan ditempatkan di Tangerang. Namun sesampai di Tangerang, kepala dinasnya mengatakan, di Tangerang saja masih banyak guru yang belum mendapat penempatan. Untuk apa menerima jauh-jauh dari Pasuruan,” ceritera Aam, sapaan akrab Haerul Amri.

Dalam kesempatan tersebut Haerul Amri kembali menegaskan bahwa dirinya bukan sedang mencari siapa yang salah. Melainkan agar persoalan seperti ini tidak lagi terjadi dan segera dicarikan solusi terbaiknya.

“Karena saya khawatir masih banyak Hanisa-Hanisa lain yang mengalami hal serupa di tempat lain,” tegas Legislator NasDem itu.

 Komentar

Berita Terbaru
Politik22 November 2024 20:47
Dihadapan Puluhan Ribu Masyarakat, Irwan-Sudirman Komitmen Perjuangkan Kemajuan Pinrang
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Puluhan Ribu masyarakat banjiri kampanya Akbar pasangan calon atau Paslon Bupati dan wakil Bupati Kabupaten Pinrnag...
Politik22 November 2024 19:42
Dari Warkop Hingga Kolong Rumah, RMS Keliling Enrekang Demi Kampanyekan Andalan Hati dan Ucu-Iwan
Pedomanrakyat.com, ENREKANG – Tahapan pemungutan suara Pilkada serentak 2024 yang jatuh pada 27 November mendatang tinggal menghitung hari. Disi...
Artikel22 November 2024 19:15
Sejak Indonesia Merdeka, Mobil Akhirnya Tembus ke Desa Kariango Setelah Ditangani di Era Andi Sudirman
Pedomanrakyat.com, PINRANG – Warga Pinrang merasakan langsung manfaat atas pembangunan jalan dan jembatan yang menghubungkan Desa Letta dan Desa...
Artikel22 November 2024 18:17
Lapangan Mattiro Deceng Bak Lautan Manusia, Puluhan Ribu Masyarakat Pinrang Hadiri Kampanye Akbar Iwan-Sudirman
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Lapangan Mattiro Deceng, Keluraham Mattiro Deceng, Kecamatan Tiroang, Kabupaten Pinrang. Berubah menjadi lautan man...