Pedoman Rakyat, Sinjai – Kader Partai NasDem di Kabupaten Sinjai, Sulsel, merespon cepat bencana longsor yang terjadi di Dusun Manubbu, Desa Pattongko, Kecamatan Sinjai Tengah, pada Jumat, (14/5/2021).
Sejumlah Kader NasDem di Kabupaten Sinjai dibawah kendali Mizar Roem bergegas meninjau lokasi bencana.
Tak hanya meninjau, kader Partai NasDem di Sinjai pun langsung membawa bantuan untuk korban bencana longsor.
Baca Juga :
Asal diketahui, bencana longsor itu berada tepat di bahu jalan yang menghubungkan Desa Pattongko-Desa Bonto, Kecamatan Sinjai Tengah.
Ketua DPD NasDem Sinjai, Mizar Roem mengungkapkan, informasi bencana ini awalnya diterima melalui warga setempat yang melaporkan adanya jalan retak. Belum terjadi longsor.
Namun, tak lama setelah itu longsor pun terjadi. Ada satu unit rumah warga bernama Muh Yusuf rusak berat setelah dua kali terdorong material longsor yang berasal dari bahu jalan yang tepat berada dibawah atau tebing jalan, dekat sungai dengan ketinggian kurang lebih 10 meter.
“Sejak kejadian (longsor) sejumlah kader sudah di sana. Membantu-bantu warga yang jadi korban sekaligus mengantarkan bantuan,” singkat Mizar yang juga merupakan anggota DPRD Sulsel dari Dapil Bulukumba-Sinjai itu melalui sambungan telpon malam tadi, Jumat (14/5/2021) malam.
Sampai malam ini, lanjut Mizar, pihaknya bersama kader Partai NasDem di Sinjai terus memantau perkembangan di lokasi bencana longsor.
Termasuk, sambung anggota Badan Anggaran (Banggar) DPRD Sulsel itu, mengimbau warga untuk tetap waspada.
Apalagi sejumlah daerah di Kabupaten Sinjai merupakan daerah potensi tanah longsor seperti Sinjai tengah, Sinjai Barat, Sinjai Selatan, Sinjai Borong dan Tellulimpoe.
“Kita minta kepada warga untuk terus mengantisipasi setiap potensi bencana. Khususnya warga yang tinggal di daerah rawan bencana,” tutup putra dari mantan Bupati Sinjai, Moh Roem itu.
Di tempat lain, Sekretaris DPD Nasdem Sinjai, Andi Kamal Yahya, menambahkan, kedatangannya sebagai bentuk bahwa Partai NasDem hadir selalu di tengah-tengah masyarakat.
“Semoga korban diberi ketabahan dan kesabaran dan bantuan ini bisa bermanfaat,” demikian Andi Kamal.
Komentar