Nikita Mirzani Murka Karantina Covid-19 di Hotel Mewah, Sudah Bayar Rp22 Juta, Tapi Diperlakukan seperti Tahanan

ITA
ITA

Rabu, 21 Juli 2021 14:53

Nikita Mirzani Murka Karantina Covid-19 di Hotel Mewah, Sudah Bayar Rp22 Juta, Tapi Diperlakukan seperti Tahanan

Pedoman Rakyat, Jakarta – Mirzani harus menjalani karantina sepulang dari Turki.

Sayangnya, Nikita Mirzani harus mendapat pengalaman pahit selama karantina.

“Indonesia berduka. Tapi beberapa orang membuat duka ini menjadi bisnis untuk keuntungan usahanya masing-masing. Mudah-mudahan yah hotel-hotel mewah yang menampung orang-orang yang sedang di karantina tutup selama-lamanya,” tulis Nikita Mirzani di insta story, Selasa (20/7/2021).

Nikita mengaku seolah masih menahan untuk tidak membocorkan identitas dari hotel bintang 5 yang dia tempati.

“Agar tidak menyusahkan orang-orang yang tidak mampu untuk karantina di hotel tsb. Ntr lagi klo gemes gue mention nama nya. Gue suka klo ribut nya sama yang begini-begini ni..,” tulisnya.

Tidak hanya itu, Nikita pun lantas mengutarakan hal yang menurutnya ganjil ketika masa karantina di hotel tersebut.

“Baru tau gue. Ternyata hotel mewah bintang 5 yang menyediakan jasa karantina itu di perlakukan seperti tahanan. Padahal hasil PCR-nya negative tapi diperlakukan seperti orang positive. Tidak bisa menghirup udara luar. Makanan nya busuk. Udh hotel mahal tapi disuruh nyuci piring dll sendiri. Lalu kamar hotel pun panas, tepatnya pengap,” keluh Nikita Mirzani.

Bahkan karena terlalu kesal, Nikita pun menuliskan sumpah serapah nya di insta story.

“Mudah-mudaan cepat pailit yah itu hotel. Trs semua karyawan nya semua kena Covid yang bergejala parah,” tulis Nikita Mirzani.

Hal ganjil ini dia rasakan dimulai sejak dia harus jalani karantina di hotel tersebut, namun biaya hotel tersebut tiba-tiba saja berubah tanpa dia ketahui.

“Harga hotel ketika di bandara 17 jt. Lalu sampe hotel tiba-tiba naik jadi 22 jt. Pada mati ajalo deh mending,” demikian Nikita Mirzani.

 Komentar

Berita Terbaru
Politik23 November 2024 01:46
Rusdi Masse ‘RMS’ Yakin Irwan-Sudirman Terpilih Menang Pilkada, Lengkapi Kemenangan NasDem di Pinrang
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Ketua DPW Partai NasDem Sulawesi Selatan, Rusdi Masse Mappasessu yakin dengan kemenangan Pasangan calon atau Paslon...
Politik22 November 2024 23:51
Dukungan untuk Seto-Rezki Makin Kuat Jelang Pencoblosan, Teranyar dari Ratusan Masyarakat Panakkukang
Pedomanrakyat.com, Makassar – Dukungan warga Kelurahan Tamamaung, Kecamatan Panakkukang terhadap pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Ma...
Politik22 November 2024 22:18
Lawan ‘Halangi’ Dua Truk Mogok, Puluhan Ribu Warga Pinrang Tetap Setia Hadiri Kampanye Irwan-Sudirman, Panik Yah
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Pasangan calon atau Paslon Bupati dan wakil Bupati Pinrang, Andi Irwan Hamid-Sudirman Bungi, menggelar kampanye akb...
Politik22 November 2024 20:47
Dihadapan Puluhan Ribu Masyarakat, Irwan-Sudirman Komitmen Perjuangkan Kemajuan Pinrang
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Puluhan Ribu masyarakat banjiri kampanya Akbar pasangan calon atau Paslon Bupati dan wakil Bupati Kabupaten Pinrnag...