Padahal Suami Rajin Kirim Uang Bulanan, Sang Istri di Makassar Malah Curi Uang di Toko Kelontong

Zafran Alvaro
Zafran Alvaro

Rabu, 13 Oktober 2021 21:34

Padahal Suami Rajin Kirim Uang Bulanan, Sang Istri di Makassar Malah Curi Uang di Toko Kelontong

Pedoman Rakyat, Makassar- Lantaran desakan ekonomi seorang Ibu Rumah Tangga (IRT) di Kota Makassar, Sulsel, terpaksa melakukan aksi pencurian di sebuah warung kelontong.

Kejadian aksi pencurian itu terjadi di salah satu warung kelontong di Jalan Kacong Daeng Lalang, Kecamatan Rappocini, Kota Makassar, Rabu (13/10/2021) siang.

Diketahui IRT itu berinisial AI (24) dan kini sudah berada di Mapolsek Rappocini guna mempertanggung jawabkan perbuatannya.

Kanit Reskrim Polsek Rappicini Iptu Akhmad Rizal mengatakan, ibu dua anak kedapatan mencuri saat berbelanja popok buat sang buah hati.

“Awalnya pelaku membeli sabun mandi, setelah itu mencari popok. Saat pemilik toko ke dalam mencari popok, disitulah dia (AI) menggunakan kesempatan untuk mengambil uang di laci,” kata Rizal.

Aksinya pun dipergoki sang pemilik toko, hal itu sontak membuat AI tidak dapat berbuat banyak.

“Total kerugian pemilik toko (uang yang diambil AI) sebanyak Rp 635 ribu,” ujarnya.

Adapun motif aksi pencurian ibu dua anak itu, kata Akhmad, karena desakan ekonomi.

Namun, dirinya mengaku heran lantaran kerap diberi uang jatah bulanan oleh suami.

“Karena dia (AI) punya suami itu gajinya lumayan besar. Biasa dikirimi antara Rp 2-3 juta sebulan,” ungkap Rizal.

Sang suami sendiri lanjut dia, bekerja di salah satu perusahaan tambang di Surowako.

Akibat perbuatannya, AI kini mendekam di sel tahanan Polsek Rappicini. Ia dijerat pasal 365 KUHPidana dengan ancaman hukuman di atas lima tahun penjara.

Penulis : Reza

 Komentar

Berita Terbaru
Daerah16 Maret 2025 06:15
Munafri Arifuddin Ajak Wahdah Islamiyah Bangun Makassar Lebih Baik
Pedomanrakyat.com, Makassar – Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, menghadiri acara buka puasa bersama yang digelar oleh Pengurus Pusat Wahdah...
Metro16 Maret 2025 06:11
Wali Kota Makassar Resmikan Gerai Geulis Kasep, Dorong Investasi dan Pengembangan Merek Lokal
Pedomanrakyat.com, Makassar – Wali Kota Makassar Munafri Arifuddin meresmikan gerai toko Geulis Kasep di Trans Studio Mall (TSM) Makassar, Sab...
Daerah16 Maret 2025 05:15
Purna Praja STPDN 03 Sulselbar Gelar Buka Puasa Bersama dengan Kaum Dhuafa
Pedomanrakyat.com, Makassar – Purna Praja Sekolah Tinggi Pemerintahan Dalam Negeri (STPDN) angkatan 03 Sulawesi Selatan dan Barat (Sulselbar) mengge...
Metro16 Maret 2025 04:57
Apresiasi Donor Darah PSMTI Sulsel, Munafri Arifuddin Ajak Komunitas Aktif dalam Aksi Sosial
Pedomanrakyat.com, Makassar – Wali Kota Makassar Munafri Arifuddin, turut serta terlibat langsung dalam aksi donor darah yang digelar oleh Pag...