Pasar Murah Pemkab Pangkep-Kodim 1421 Diserbu Warga

Nhico
Nhico

Selasa, 02 April 2024 22:12

Pasar Murah Pemkab Pangkep-Kodim 1421 Diserbu Warga

Pedomanrakyat.com, Pangkep – Jelang hari raya Idul Fitri 1445 Hijriah, jajaran TNI melaksanakan pasar murah.

Pasar murah di Pangkep, Kodim 1421 Pangkep kerjasama dengan Pemkab Pangkep menggelar pasar murah di tribun alun-alun Citra Mas, Pangkajene, Selasa (2/4/24).

Komandan Kodim 1421 Pangkep, Letkol Inf Fajar mengatakan bazar TNI dalam rangka menyambut hari raya idul fitri 1445 dilakukan serentak terpusat di Mabes TNI.

Kodim 1421 Pangkep kerjasama dengan OPD dan kecamatan menggelar pasar murah menyediakan sembilan kebutuhan pokok.

“Untuk perbandingan harga lebih murah antara Rp2ribu – Rp3ribu. Petunjuk dari Komando atas hari ini saja, tapi karena harga murah masyarakat minta dua hari, jadi kita gelar dua hari, ” jelasnya.

Sekretaris daerah (Sekda) Pangkep, Hj Suriani menjelaskan masyarakat sangat antusias mengunjungi bazar murah.

Sejumlah UMKM terlibat, OPD, kecamatan dan perusahan, Bulog maupun swalayan.

“Harganya cukup murah dibanding di pasar, berlangsung dua hari, ” katanya.

Salah seorang warga, Nur mengaku sangat terbantu dengan adanya pasar murah dengan harga dibawah standar.

Sebelum bazar murah dimulai para sekertaris daerah dan Jajaran Forkopimda mendengarkan arahan KASAD TNI secara Daring.

 Komentar

Berita Terbaru
Hiburan24 November 2024 16:39
Ririe Fairuz Nggak Kecewa Ayus dan Nissa Sabyan Menikah: Kan, Udah Masa Lalu
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Mantan istri Ayus Sabyan, Ririe Fairuz mengaku tak kecewa ketika mengetahui kabar pernikahan Nissa Sabyan. Nissa Sa...
Nasional24 November 2024 16:21
Pemulangan Geng Narkoba Bali Nine ke Australia, Menko Yusril: Mereka Ditransfer sebagai Narapidana
Pedomanrakyat.com, Bali – Menteri Koordinator Bidang Hukum, HAM, Imigrasi, dan Pemasyarakatan, Yusril Ihza Mahendra, menjelaskan soal alasan RI ...
Infografis24 November 2024 16:02
Pengawasan APBD Sulsel, Muhammad Sadar Minta Masyarakat Awasi-Laporkan Proyek Pemerintah yang Dikerja Asal-asalan
Pedomanrakyat.com, Pangkep – Ketua Fraksi NasDem DPRD Sulawesi Selatan, Muhammad Sadar melakukan kunjungan pengawasan APBD Sulsel Tahun 2024, di...
Daerah24 November 2024 15:42
Sherly Tjoanda Siap Lanjutkan Perjuangan Benny Laos
Pedomanrakyat.com, Ternate – Kampanye akbar pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Maluku Utara, Sherly Tjoanda dan Sarbin Sehe, di Lapang...