Pastikan Pemilu 2024 Berjalan Sesuai Jadwal, Puan Lawan Big Data Luhut Soal Penundaan

Nhico
Nhico

Selasa, 15 Maret 2022 15:57

Luhut Binsar Pandjaitan-Puan Maharani.(F-INT)
Luhut Binsar Pandjaitan-Puan Maharani.(F-INT)

Pedomanrakyat.com, Jakarta – Ketua DPR Puan Maharani merespons klaim big data yang disampaikan Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan untuk mendesakkan agenda penundaan pemilu.

Luhut mengklaim 110 juta pengguna media sosial menginginkan Pemilu 2024 ditunda. Tetapi Puan mengaku punya data lain yang sama sekali berbeda dengan klaim Luhut.

“Kalau di PDI Perjuangan, kami punya data sendiri dan tidak termaksud dengan data yang disampaikan (oleh Luhut Binsar Pandjaitan). Itu saja. Dan data kami partai politik, big data juga,” ujar Puan Maharani, seusai menghadiri Rapat Paripurna DPR RI Pembukaan Masa Persidangan IV Tahun Sidang 2021–2022 di Gedung Parlemen Senayan, Jakarta.Selasa (15/3/2022).

Puan memastikan bahwa wacana penundaan pemilu tidak bakal bersambut dan Pemilu 2024 berjalan sesuai jadwal.

“Pimpinan DPR sesuai dengan mekanisme nya DPR dan pemerintah sudah menyepakati bahwa pemilu itu akan dilaksanakan pada tanggal 14 Februari 2024 jadi mekanisme yang sudah berjalan yah kita sepakati dahulu untuk kita jalankan dengan sebaik-baiknya,” kata Puan.

Sebagaimana diketahui sebelumnya, Menteri Koordinator bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan menyebut sebagian besar dari 110 juta warga memiliki aspirasi agar Pemilu 2024 ditunda.

 Komentar

Berita Terbaru
Metro16 April 2025 16:05
DWP Sulsel Lakukan Donor Darah di Hari Kartini, Melani Simon : Semangat Kepedulian Sosial
Pedomanrakyat.com, Makassar – Dharma Wanita Persatuan (DWP) Provinsi Sulawesi Selatan menggelar aksi donor darah di Aula Kantor Badan Pendapatan Dae...
Nasional16 April 2025 15:37
Kabar Duka, Pengacara Kondang Hotma Sitompul Meninggal Dunia
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Advokat ternama Hotma Sitompul dikabarkan telah menutup usia pada Rabu (16/4/2025) siang. Kabar itu dikonfirmasi ol...
Daerah16 April 2025 15:25
Jelang Penilaian Kabupaten Sehat, Pemkab Lutim Gelar Rapat Forum
Pedomanrakyat.com, Lutim – Menjelang penilaian Kabupaten Sehat Tahun 2025, Pemerintah Kabupaten Luwu Timur menggelar Rapat Forum yang dilaksanak...
Daerah16 April 2025 15:08
24 Pejabat Pemkab Maros Ikuti Job Fit
Pedomanrakyat.com, Maros – Sebanyak 24 pejabat di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Maros mengikuti uji kesesuaian atau job fit yang dige...