Penampakan Kodok Tebu Raksasa Seberat 2,7 Kilogram di Australia, Langsung Disuntik Mati

Nhico
Nhico

Selasa, 24 Januari 2023 10:44

Penampakan Kodok Tebu Raksasa Seberat 2,7 Kilogram di Australia, Langsung Disuntik Mati

Pedomanrakyat.com, Australia Seekor kodok tebu (Rhinella marina) raksasa belum lama ini ditemukan di Queensland, Australia, dengan berat sekitar 2,7 kilogram.

Langsung disuntik mati, spesies ini memang bikin kebingungan pemerintah dan warga Australia lantaran sudah menjadi hama berbahaya.

Padahal awalnya tidak demikian, kodok tebu yang rata-rata ukurannya memang besar ini dulu didatangkan ke Australia untuk tujuan baik. Ya, hewan ini tidak asli Australia. Mereka berasal dari Amerika Selatan dan Tengah.

Jadi pada tahun 1935, ratusan atau ada yang menyebutnya ribuan kodok tebu dibawa ke Queensland sebagai upaya untuk mengendalikan kumbang tebu yang merusak tanaman tebu. Akan tetapi hal itu malah menjadi malapetaka besar.

Hewan ini begitu cepat berkembang biak dan tak punya predator alami di Australia, terlebih kulitnya beracun. Tahun silam, diperkirakan ada lebih dari dua miliar kodok tebu yang hidup di empat negara bagian Australia dan mereka terus menyebar.

kodok tebu sangat beracun bagi spesies asli, sehingga tiap hewan yang coba memakan mereka kemungkinan besar akan mati. Masalah lain adalah kodok tebu nafsu makannya sangat besar, sehingga mereka memakan semua sumber makanan, tak ada yang tersedia untuk spesies asli kita,” kata Emily Vincen, pakar spesies invasif.

Seekor kodok tebu betina dapat menghasilkan hingga 70.000 kecebong setiap tahun. Tidak seperti katak, anak kodok tebu berkembang sangat cepat.

 

 Komentar

Berita Terbaru
Artikel27 November 2024 13:26
Kompak Pakai Kemeja Putih Bareng Suami, Rezki Lutfi Salurkan Hak Pilih di TPS 011 Perumahan Puri
Pedomanrakyat.com, Makassar – Calon Wakil Wali Kota Makassar, Rezki Mulfiati Lutfi menyalurkan hak pilihnya dalam Pilkada 2024 di TPS 011 Peruma...
Artikel27 November 2024 13:18
Tak Ingin Jumawa, Fatma Minta Pendukung Tetap Kawal Perhitungan Suara
Pedomanrakyat.com, Makassar – Calon wakil gubernur Sulawesi Selatan nomor urut 2, Fatmawati Rusdi meminta para pendukung, relawan, dan simpatisa...
Artikel27 November 2024 13:09
Fatmawati Rusdi Bareng 2 Anaknya Gunakan Hak Pilih di TPS 007, Disambut Antusias Tetangga
Pedomanrakyat.com, Makassar – Calon wakil gubernur Sulawesi Selatan nomor urut 2, Fatmawati Rusdi, menyalurkan hak pilihnya di TPS 007 Kelurahan...
Politik27 November 2024 02:36
Danny Pomanto Terbitkan Surat Perintah ASN Pantau Pemungutan Suara, Ketua DPRD Supratman: Kenapa Tiba-tiba Ada Begini, Panik Yah?
Pedomanrakyat.com, Makassar – Ketua DPRD Makassar Supratman geram dengan kebijakan yang diambil Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan Pomato, jelang p...