Pendaftaran Calon Dewas dan Direksi Perusda Tirta Saromase Diperpanjang hingga 13 Juni 2025

Muh Saddam
Muh Saddam

Rabu, 11 Juni 2025 17:50

Pengumuman Perpanjangan Pendaftaran Calon Dewas dan Direksi Perusda Tirta Saromase.
Pengumuman Perpanjangan Pendaftaran Calon Dewas dan Direksi Perusda Tirta Saromase.

Pedomanrakyat.com, Sidrap – Panitia Seleksi Calon Anggota Dewan Pengawas Masa Jabatan 2025-2029 dan Calon Direksi Masa Jabatan 2025-2030 Perusahaan Umum Daerah (Perusda) Tirta Saromase Sidenreng Rappang memperpanjang masa pendaftaran hingga 13 Juni 2025.

Sebelumnya, masa pendaftaran berakhir pada 10 Juni 2025. Namun berdasarkan evaluasi, jumlah pelamar yang masuk belum mencukupi ketentuan minimal tiga orang sebagaimana tercantum dalam Pengumuman Nomor 1/VI/Pansel-Perumda/2025.

Untuk itu, melalui pengumuman resmi Nomor 2/VI/Pansel-Perumda/2025, panitia memaparkan perpanjangan waktu pendaftaran selama tiga hari kerja, mulai 11 hingga 13 Juni 2025.

Pendaftaran dibuka pukul 08.00 hingga 16.30 Wita di Sekretariat Panitia Seleksi, Bagian Perekonomian dan SDA Sekretariat Daerah, Kompleks SKPD Sidrap, Jl. Harapan Baru No.1, Pangkajene Sidenreng.

Panitia mengimbau masyarakat yang memenuhi persyaratan dan berminat agar segera melengkapi serta menyerahkan dokumen sesuai ketentuan dalam pengumuman sebelumnya.

“Berkas yang disampaikan setelah tanggal 13 Juni 2025 tidak akan diproses lebih lanjut,” bunyi pengumuman yang ditandatangan secara elektronik oleh Ketua Panitia Seleksi sekaligus Penjabat Sekretaris Daerah Kabupaten Sidrap, Andi Rahmat Saleh.

Perpanjangan ini merupakan bagian dari komitmen panitia untuk menjaring calon yang kredibel dan memenuhi syarat guna mengisi posisi strategis di Perusda Tirta Saromase masa jabatan 2025–2029 untuk Dewan Pengawas dan 2025–2030 untuk Direksi.

 Komentar

Berita Terbaru
Metro20 Juni 2025 23:36
Disdik Sulsel Terbitkan Edaran Hafalan Al-Qur’an Juz 30 bagi Guru, Tendik dan Siswa Muslim Tingkat SMA/SMK/SLB
Pedomanrakyat.com, Makassar – Dinas Pendidikan (Disdik) Sulsel mengeluarkan surat edaran tentang hapalan Al-Quran bagi guru, Tendik atau tenaga ...
Metro20 Juni 2025 23:09
DPRD Makassar Siapkan Inovasi Pusat Informasi
Pedomanrakyat.com, Makassar – Sekretariat DPRD Kota Makassar melalui Bagian Humas dan Protokol tengah mempersiapkan sebuah inovasi layanan yang ...
Metro20 Juni 2025 22:35
Pastikan Kesiapan Lomba Kelurahan Terpadu Tingkat Sulsel, Sekda Makassar Dorong Pelibatan Seluruh OPD
Pedomanrakyat.com, Makassar – Sekertaris Daerah (Sekda) Kota Makassar Andi Zulkifly mendorong pelibatan seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD...
Politik20 Juni 2025 22:15
Kembangkan Potensi Pemuda, Tidar Sulsel Siapkan Pelatihan Kepemimpinan dan Pembinaan Petani Milenial
Pedomanrakyat.com, Makassar – Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Tunas Indonesia Raya (TIDAR) Sulawesi Selatan, Vonny Ameliani Suardi, menegaskan...