Perkuat Sinergitas, Ketua DPRD Rachmatika Dewi “Cicu” Terima Audiensi PWNU Sulsel

Muh Saddam
Muh Saddam

Sabtu, 26 Oktober 2024 17:50

Ketua DPRD Sulsel, Andi Rachmatika Dewi.
Ketua DPRD Sulsel, Andi Rachmatika Dewi.

Pedomanrakyat.com, Makassar – Ketua DPRD Sementara Sulawesi Selatan, Andi Rachmatika Dewi, menerima audiensi dari Pengurus Wilayah Nahdatul Ulama (PWNU) Sulsel, di ruang kerjanya, Kamis (24/10/2024).

Andi Rachmatika Dewi mengatakan, pertemuan ini bertujuan untuk menjalin silaturahmi antara DPRD Sulsel bersama PWNU.

“Serta menyampaikan undangan untuk menghadiri acara Pelantikan dan Musyawarah Kerja PWNU Sulsel Masa Khidmat 2024-2029,” kata Cicu, sapaan akrab Rachmatika Dewi.

Legislator NasDem Sulsel ini, berharap pertemuan ini juga dilakukan dalam rangka memperkuat sinergi antara PWNU dan DPRD Sulsel.

“Dalam meningkatkan kerja sama yang bermanfaat bagi masyarakat Sulawesi Selatan,” beber Ketua DPD NasDem Makassar ini.

Cicu juga memgungkapkan bahwa, adapun acara pelantikan dan musyawarah kerja PWNU Sulsel tersebut rencananya akan dilaksanakan pada Senin, 28 Oktober 2024 mendatang.

“Kegiatan ini tidak hanya sekadar pelantikan, tetapi juga sebagai momentum penting untuk merumuskan program kerja lima tahun ke depan yang selaras dengan kebutuhan umat dan perkembangan daerah,” tutupnya.

 Komentar

Berita Terbaru
Metro05 November 2025 17:34
Dorong Ekonomi Berkeadilan, Diskop Makassar Ajak Gen Z Melek Koperasi Lewat GEMASKOP 2025
Pedomanrakyat.com, Makassar – Dinas Koperasi dan UKM Kota Makassar terus mendorong tumbuhnya semangat berkoperasi di kalangan generasi muda mela...
Metro05 November 2025 17:04
Rektor UNM Dinonaktifkan, Nurdin Halid: Hormati Proses, Junjung Asas Praduga Tak Bersalah
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Penonaktifan Prof. Dr. Karta Jayadi, M.Si sebagai rektor UNM oleh Menteri Pendidikan Tinggi, Sains dan Teknologi me...
Metro05 November 2025 16:37
BNPT Pastikan Pemulihan Hak Korban Terorisme Melalui Mekanisme Baru Pasca Putusan MK
Pedomanrakyat.com, Makassar – Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) melaksanakan sosialisasi terkait Sosialisasi Tindak Lanjut Putusan ...
Daerah05 November 2025 16:24
HKG PKK ke-53, PKK Pinrang Didorong Jadi Mitra Kuat Pemerintah dalam Pembangunan Keluarga
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Organisasi Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) terus menunjukkan peran strategisnya seba...