Plh Sekda Andi Muhammad Arsjad Harap Bank Sulselbar Bantu Permodalan Bagi Pelaku Usaha Pisang

Nhico
Nhico

Jumat, 17 November 2023 22:22

Plh Sekda Andi Muhammad Arsjad Harap Bank Sulselbar Bantu Permodalan Bagi Pelaku Usaha Pisang

Pedomanrakyat.com, Makassar – Pelaksana Harian (Plh) Sekertaris Daerah Provinsi Sulawesi Selatan Andi Muhammad Arsjad berharap adanya dukungan dari mitra pemerintah provinsi dalam menjalankan program strategis pemerintah, terutama dalam upaya pengendalian inflasi, pengentasan kemiskinan ekstrim, dan penguatan ketahanan pangan yang salah satunya melalui program Gemar Menanam Pisang.

“Sesuai dengan arahan bapak Penjabat Gubernur kita tentu berharap Bank Sulselbar sebagai mitra dari Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan khususnya dalam melaksanakan atau mendukung program-program strategis Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan, katakanlah itu upaya-upaya yang selama ini giat dilakukan Pemerintah Provinsi dalam upaya pengendalian inflasi, pengentasan kemiskinan ekstrim, termasuk penguatan ketahanan pangan yang salah satunya juga dilakukan melalui program gemar menanam pisang,” ucapnya.

Hal itu disampaikan Andi Muhammad Arsjad, usai menghadiri Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPS-LB), di Hotel Grand Claro, Makassar, Jumat 17 November 2023.

Andi Muhammad Arsjad menuturkan, sebagai mitra Pemprov Sulsel, Bank Sulselbar diharapkan bisa menjadi pelopor dalam mendukung program strategis pemerintah melalui akses permodalan bagi para pelaku usaha, terutama para pelaku usaha pisang di Sulawesi Selatan.

Ia pun menggambarkan, skema Kredit Usaha Rakyat (KUR) bisa menjadi pilihan bagi Bank Sulselbar dalam membantu masyarakat khususnya bagi para pelaku usaha yang mendukung program strategis pemerintah melalui budidaya pisang.

“Jadi kita berharap Bank Sulselbar bisa menjadi pelopor program strategis pemerintah ini dengan memberikan akses peluang perbankan kepada para pelaku usaha pisang kedepannya melalui skema KUR untuk lebih memudahkan para pengusaha kita dapat melakukan kegiatannya dan tidak terkendala lagi dari segi permodalan,” tutupnya. (*)

 Komentar

Berita Terbaru
Olahraga25 November 2024 20:40
7 Pemain Abroad Hiasi Skuad Timnas Indonesia untuk Piala AFF, Ini Daftarnya
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Shin Tae-yong sudah memutuskan daftar pemain Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024. Total, ada 33 nama yang dirilis...
International25 November 2024 20:34
Daftar 124 Negara yang Wajib Tangkap Netanyahu dan Gallant
Pedomanrakyat.com, Israel – Sebanyak 124 negara wajib menangkap Perdana Menteri atau PM Israel Netanyahu setelah Pengadilan Kriminal Internasion...
Otomotif25 November 2024 20:29
Max Verstappen Jadi Juara Dunia F1 2024, Kampiun 4 Tahun Beruntun
Pedomanlrakyat.com, Las Vegas – Pembalap Red Bull seolah menjadikan gelar juara Formula 1 merupakan barang mudah yang diraih. Verstappen kini te...
Artikel25 November 2024 20:01
NasDem Optimistis Pilkada Serentak 2024 Tingkatkan Kualitas Demokrasi
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Ketua Kelompok Fraksi (Kapoksi) NasDem Komisi II DPR RI, Ujang Bey, optimistis gelaran Pilkada Serentak 2024 dapat ...