PPP Ungkap Alasan Dorong Indira Maju di Pilwalkot Makassar

Muh Saddam
Muh Saddam

Rabu, 26 Juni 2024 21:52

Bakal Calon Wali Kota Makassar, Indira Yusuf Ismail (kiri) Bersama Sekretaris PPP Makassar, Rahmat Taqwa Quraisy (kanan)
Bakal Calon Wali Kota Makassar, Indira Yusuf Ismail (kiri) Bersama Sekretaris PPP Makassar, Rahmat Taqwa Quraisy (kanan)

Pedomanrakyat.com, Makassar – Indira Yusuf Ismail mantapkan diri maju di Pemilihan Wali Kota (Pilwalkot) Makassar November 2024 mendatang.

Bahkan, Partai Persatuan Pembangunan atau PPP Makassar pasang badan untuk Istri Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan Pomanto.

Sekretaris PPP Makassar, Rahmat Taqwa Quraisy mengatan bahwa, sejak awal Danny Pomanyo tidak pernah mendorong istrinya untuk maju.

“Tetapi PPP lah yang pertama kali menyatakan sikap mendorong figur perempuan untuk maju di Pilwalkot Makassar,” kata RTQ sapaan akrabnya, kepada awak media, Rabu (26/6/2024).

Anggota DPRD Makassar itu mengungkapkan bahwa, Indira merupakan sosok perempuan yang mempunyai kapasitas dalam melanjutkan program Danny Pomanto.

“Jadi ini bukan dinasti, kami menghadirkan pemimpin yang dibutuhkan masyarakat, tidak ada pemimpin yang seperti ibu kapasitasnya,” jelasnya.

Sementara itu, Indira Yusuf Ismail kembali menegaskan dirinya akan berkontestasi di Pilwalkot Makassar November 2024 mendatang.

Dimana, Ketua TP PKK Kota Makassar ini mengiktiarkan diri untuk melanjutkan program-program yang telah dilakukan Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan Pomanto.

Indiri huga mengaku, intens turun di ke masyarakat di 15 Kecamatan di Makassar. Sebab sebagai Ketua TPP PKK ia juga ikut mensukseskan program pemerintah kota.

“Walaupun tentu seiring berjalannya waktu, perlu evaluasi dan perlu ada penyempurnaan-penyempurnaan. Tetapi secara overall sudah berjalan dengan baik,” terang Indira.

Istri Wali Kota Makassar ini mengatakan sudah memutuskan untuk maju di kontestasi Pilwalkot. “Dalam waktu dekat diputuskan,” tutup saat Indira.

 Komentar

Berita Terbaru
Metro08 Mei 2025 21:29
Aliyah Mustika Ilham Perkuat Sinergi Pusat, Provinsi, dan Daerah Cegah Stunting
Pedomanrakyat.com, Makassar – Wakil Wali Kota Makassar, Aliyah Mustika Ilham, menghadiri Rapat Koordinasi Tim Percepatan Penurunan Stunting (TPP...
Metro08 Mei 2025 20:25
Kerjasama dengan Mensos RI, Gubernur Sulsel Siapkan Sekolah Rakyat untuk Warga Tidak Mampu
Pedomanrakyat.com, Makassar – Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman, siap bekerja sama dengan Kementerian Sosial RI dalam menghadirk...
Metro08 Mei 2025 19:28
Komisi D DPRD Makassar Respons Penolakan Pasien BPJS di RSUD Daya, dr Ical: Harus Disampaikan Baik-baik
Pedomanrakyat.com, Makassar – Komisi D DPRD Kota Makassar, merepon soal Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Daya yang menolak menerima pasien BPJS Ke...
Metro08 Mei 2025 18:29
Anggota Komisi E DPRD Sulsel Dorong Percepatan Rehabilitasi SMAN 23 Makassar
Pedomanrakyat.com, Makassar – Komisi E DPRD Sulawesi Selatan melaksanakan Rapat Dengar Pendapat (RDP) terkait kejelasan pembangunan Sekolah Mene...