Presiden Jokowi Resmikan Jalan Inpres di Kabupaten Pangkep

Nhico
Nhico

Kamis, 22 Februari 2024 19:36

Presiden Jokowi Resmikan Jalan Inpres di Kabupaten Pangkep

Pedomanrakyat.com, Pangkep — Presiden Republik Indonesia Joko Widodo meresmikan pelaksanaan Inpres jalan daerah Provinsi Sulawesi Selatan di Kabupaten Pangkep, di desa Panaikang, Kamis (22/2/24).

Presiden Joko Widido didampingi Menteri BUMN Erik Thohir dan menteri PUPR Mochamad Basuki Hadimoeljono, Bupati Pangkep, dan Muhammad Yusran Lalogau (MYL) menekan tombol sirene tanda peresmian dilanjutkan penandatanganan prasasti.

Jokowi dalam sambutannya menyampaikan, di Provinsi Sulsel telah deiberikan anggaran sebesar Rp668 M untuk tahun 2023 dalam rangka membangun dan memperbaiki 201Km jalan.

“Ada 27 ruas jalan yang dibangun dan diperbaiki, hari ini telah selesai. Kita berharap jalan-jalan di seluruh Provinsi Sulsel semua halus dan mulus dan memperbaiki koneksifitas daerah dan perovinsi, ” katanya.

Bupati Pangkep, Muhammad Yusran Lalogau (MYL) menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Presiden Joko Widodo yang memberikan perhatian terhadap pembangunan dan perbaikan jalan, terutama di Pangkep.

“Alhamdulillah, berkat Inpres jalan daerah sejumlah jalan di Pangkep sudah baik dan mulus. Tentu perbaikan jalan ini sangat terasa manfaatnya bagi masyarakat kita, ” ucapnya.

Bupati MYL juga menyampaikan, kegemberiaan dan antusias masyarakat menyambut kedatangan Presiden Joko Widodo di Pangkep.

 Komentar

Berita Terbaru
Daerah15 Maret 2025 14:49
Dukung Anak Penghafal Al-Qur’an di Takalar, Bupati Daeng Manye Siap Beri Beasiswa
Pedomanrakyat.com, Takalar – Dalam rangka meningkatkan kemampuan membaca Al-Qur’an dan menambah ketaqwaan serta mendekatkan diri kepada Allah...
Daerah15 Maret 2025 14:41
Lanjut Rapat Efisiensi Anggaran, Tasming Hamid Minta Perangkat Daerah Prioritaskan Anggaran untuk Kepentingan Masyarakat
Pedomanrakyat.com, Makassar – Wali Kota Parepare, Tasming Hamid kembali memimpin rapat bersama jajaran Perangkat Daerah di lingkungan Pemerint...
Olahraga15 Maret 2025 12:36
Kembali Cedera, Neymar Batal Perkuat Brasil, Endrick Real Madrid Masuk Jadi Pengganti
Pedomanrakyat.com, Brasil – Neymar gagal comeback ke Timnas Brasil bulan ini usai kembali mengalami cedera. Endrick dipanggil mengisi posisiny...
Olahraga15 Maret 2025 12:23
Reaksi Egy Maulana Vikri usai Dicoret Patrick Kluivert Jelang Timnas Indonesia Hadapi Australia dan Bahrain
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Nasib kurang beruntung harus dirasakan Egy Maulana Vikri yang harus dicoret dari timnas Indonesia. Egy Maulana Vikr...