Putus Penularan Covid-19, Kapolres Toraja Utara Bagikan Sepuluh Ribu Masker

Zafran Alvaro
Zafran Alvaro

Rabu, 03 Februari 2021 14:01

Putus Penularan Covid-19, Kapolres Toraja Utara Bagikan Sepuluh Ribu Masker

Pedoman Rakyat, Toraja Utara – Dalam rangka memutus rantai penularan virus Covid-19, Kapolres Toraja Utara AKBP Yudha Wirajati Mengajak masyarakat patuhi protokol kesehatan dalam operasi Yustisi Aman Nusa II kabupaten Toraja Utara, Sulawesi Selatan (Sulsel), Rabu (03/02/21)

Kapolres Toraja Utara AKBP Yudha Wirajati didampingi Personil TNI Kodim 1414 Tana Toraja, Personil polres Toraja Utara dan Personil Sat Pol PP Kabupaten Toraja Utara, membagikan kurang lebih sepuluh ribu masker gratis kepada masyarakat yang betaktivitas di luar rumah.

Kegiatan operasi Yustisi Aman Nusa II ini di gelar di dua lokasi yang berbeda yaitu di wilayah Pasar Pagi Kecamatan Rantepao dan Wilayah Pasar Bolu Kecamatan Tallung Lipu Kabupaten Toraja Utara.

“tujuan utama dari kegiatan ini adalah untuk meningkatkan kedisiplinan masyarakat dalam menggunakan masker demi keselamatan bersama dan kegiatan ini akan berlanjut selama 10 ( sepuluh) hari kedepan,” ungkap Kapolres Toraja Utara AKBP Yudha Wirajati.

Dalam Operasi Yustisi Aman Nusa II, Kapolres Toraja Utara mengharapkan masyarakat khususnya Kabupaten Toraja Utara semakin memahami betapa pentingnya menjaga protokol kesehatan agar terhindar dari Covid-19.

Selain itu, terlihat pula Kasat Binmas Polres Toraja Utara AKP Puji Jatmika yang turut hadir dalam kegiatan tersebut, ia memberikan imbauan kepada masyarakat agar selalu disiplin menerapkan protokol kesehatan.

AKP Puji Jatmika mengingatkan masyarakat agar tidak lupa dengan protokol kesehatan seperti memakai masker, menjaga jarak, dan rajin mencuci tangan apalagi saat beraktivitas diluar rumah.

Penulis : Wawan

 Komentar

Berita Terbaru
Metro21 April 2025 10:24
Bupati Bone Andi Asman Sidak Puskesmas Kajuara
Pedomanrakyat.com, Bone – Bupati Bone Andi Asman Sulaiman melakukan inspeksi mendadak (Sidak) di Puskesmas Kecamatan Kajuara mendadak berubah, M...
Metro21 April 2025 10:23
Peringatan Hari Kartini: Pemprov Sulsel Teguhkan Peran Perempuan
Pedomanrakyat.com, Makassar – Aparatur sipil negara (ASN) perempuan di lingkup Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan mengikuti Apel Peringatan Ha...
Daerah21 April 2025 09:52
Pulau Terluar Kabupaten Takalar Kepulauan Tanakeke Nikmati Akses Internet
Pedomanrakyat.com, Takalar – Pulau Satangnga, Desa Mattirobaji yang merupakan wilayah terluar dan terpencil dari Kecamatan Kepulauan Tanakeke Ka...
Metro21 April 2025 09:41
Wali Kota Parepare Tasming Hamid Hadiri Syukuran dan Silaturahmi IKKB Sibolata
Pedomanrakyat.com, Parepare – Wali Kota Parepare, Tasming Hamid menghadiri acara syukuran sekaligus silaturahmi yang digelar oleh Ikatan Kerukun...