Raja Charles III Rilis Simbol Baru Kerajaan Inggris

Editor
Editor

Rabu, 28 September 2022 21:44

Raja Charles III.(F-INT)
Raja Charles III.(F-INT)

Pedomanrakyat.com, Inggris – Raja Charles III mengumumkan monogram atau simbol kerajaan yang baru di akhir masa berkabung kerajaan Inggris.

Simbol kerajaan baru Raja diungkap Istana Buckingham, yang terdiri dari huruf “C” (inisial Raja Charles), dengan “R” dari Rex (bahasa Latin untuk Raja) dan lambang mahkota di atasnya.

Desain simbol tersebut diunggah penulis biografi kerajaan Inggris, Omid Scobie di Twitter.

Simbol C dan R yang baru akan menggantikan simbol Ratu Elizabeth II, yang memiliki inisial “ER” di bawah mahkota.

Dalam keterangan pers, Istana Buckingham menyatakan proses penggantian monogram Ratu Elizabeth dengan Raja Charles III akan dilakukan secara bertahap dan berdasarkan kebijakan masing-masing organisasi.

Perilisan monogram Raja Charles bertepatan dengan berakhirnya masa berkabung bagi Ratu.

Sebelumnya, pada hari Selasa (27/9/2022) kemarin, akun Twitter The Royal Family mengumumkan akhir masa berkabung kerajaan Inggris dan kemudian mengubah foto profil menjadi gambar Charles dan istrinya, Camilla.

 

 Komentar

Berita Terbaru
Politik27 November 2024 02:36
Danny Pomanto Terbitkan Surat Perintah ASN Pantau Pemungutan Suara, Ketua DPRD Supratman: Kenapa Tiba-tiba Ada Begini, Panik Yah?
Pedomanrakyat.com, Makassar – Ketua DPRD Makassar Supratman geram dengan kebijakan yang diambil Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan Pomato, jelang p...
Artikel26 November 2024 19:11
Masa Tenang, Seto Lepas Penat dengan Bermain Mini Soccer Bareng Jurnalis
Pedomanrakyat.com, Makassar – Mengisi masa tenang Pilwalkot Makassar, Andi Seto Asapa memilih melepas penat dengan bermain mini soccer bersama anak ...
Nasional26 November 2024 18:07
NasDem Desak Usut Tuntas Praktik Tambang Ilegal di Sumbar
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Wakil Ketua Komisi III DPR RI, Ahmad Sahroni, meminta Kapolda Sumatera Barat Irjen Suharyono mengusut tuntas prakti...
Nasional26 November 2024 18:03
Peringati Hari Guru, Legislator NasDem Dorong Peningkatan Kesejahteraan Guru
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Anggota Komisi X DPR RI dari Fraksi Partai NasDem, Furtasan Ali Yusuf, berharap peringatan Hari Guru Nasional 2024 ...