Rakor Bersama Jajaran Setda Makassar, Munafri Arifuddin: Koordinasi Kunci Tertibnya OPD

Nhico
Nhico

Kamis, 13 Maret 2025 09:36

Wali Kota Munafri Rakor Bersama Jajaran Setda Makassa.
Wali Kota Munafri Rakor Bersama Jajaran Setda Makassa.

Pedomanrakyat.com, Makassar – Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, mengumpulkan seluruh kepala bagian dan kepala sub bagian di bawah naungan Sekretariat Daerah Kota Makassar di Ruang Rapat Wali Kota, pada Rabu, (12/3/2025).

Dalam pertemuan tersebut, ia menekankan pentingnya menjaga hubungan baik dan membangun pola komunikasi serta alur koordinasi yang jelas di lingkungan pemerintahan.

“Pekerjaan kita semua bersinggungan sehingga akan sangat sulit kalau hubungan itu tidak terjaga dengan baik. Pola komunikasi dan alur koordinasi harus berjalan dengan baik,” ujarnya.

Ia menegaskan bahwa perlu ada keseragaman dan kesetaraan dalam seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD). Untuk itu, dalam kesempatan ini, ia menyampaikan beberapa poin penting yang memerlukan koordinasi yang baik.

Salah satu poin utama yang dibahas adalah kendaraan dinas. Munafri menyoroti bahwa permintaan pengumpulan seluruh kendaraan dinas belum berjalan maksimal, karena banyak unit yang belum diserahkan.

“Kita harus menyelesaikan proses ini secara tuntas. Saya melihat ada prosedur yang tidak sesuai, sehingga tampak seperti tidak ada kesetaraan dan keseragaman dalam pengelolaan kendaraan dinas,” tegasnya.

Lebih lanjut, Munafri juga menyoroti pentingnya menjaga legalitas aset kendaraan dinas. Semua dokumen kendaraan harus tersimpan dengan aman di dalam brankas.

Sebagai langkah pengawasan, Munafri menegaskan seluruh mobil operasional Pemkot Makassar harus menggunakan pelat merah, pengadministrasian yang ketat, dan akan dilengkapi GPS.

“Saat ada peminjaman kendaraan, harus ada berita acara yang jelas, dan pengembalian kendaraan harus dicatat dengan administrasi yang baik, baik itu mobil maupun motor. Kita akan pasangkan GPS. Evaluasi akan dilakukan bertahap,” ujarnya.

Selain kendaraan dinas, Munafri juga menyoroti kedisiplinan pegawai di lingkungan Pemkot Makassar. Ia mengingatkan agar seluruh pegawai menjaga kerapian dan keseragaman berpakaian.

“Semua pegawai di lingkungan Pemkot Makassar harus benar-benar bekerja sesuai tugasnya. Saya juga mengingatkan agar kerapian berpakaian tetap dijaga sesuai dengan aturan yang berlaku di lingkungan kerja,” tegasnya.

Selain itu, Ia menekankan pentingnya menjaga kebersihan di dalam maupun luar kantor Balai Kota.

“Saya meminta agar toilet, tempat sampah, dan seluruh area kantor tetap bersih dan terjaga. Cleaning service harus selalu siaga, terutama di toilet publik dan tempat sampah,” ujarnya.

Untuk meningkatkan keamanan, Munafri juga menginstruksikan aktivasi penuh seluruh CCTV yang ada di kantor Balai Kota. “CCTV di setiap sudut harus dipastikan aktif untuk menjaga kemanan kantor,” ujarnya.

Di akhir pertemuan, Munafri meminta seluruh jajaran pemerintahan untuk terus bersinergi dan terbuka terhadap ide-ide inovatif.

“Saya sangat suka dengan ide-ide cemerlang. Pemerintahan itu harus luwes, jadi jika ada usulan program, silakan sampaikan kepada saya,” katanya.

Munafri berharap agar lingkungan kerja di Pemkot Makassar semakin tertib, profesional, dan efisien demi pelayanan yang lebih baik kepada masyarakat.(*)

 Komentar

Berita Terbaru
Daerah21 Maret 2025 14:29
Apel Gelar Pasukan, Bupati Lutra Andi Rahim Pastikan Kesiapan Pengamanan Lebaran
Pedomanrakyat.com, Lutra – Bupati Luwu Utara, Andi Abdullah Rahim, menghadiri Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat 2025 yang digelar di halaman Mapol...
Daerah21 Maret 2025 14:22
TP PKK Lutim Resmi Dikukuhkan, Bupati Ibas : PKK Harus Jadi Garda Terdepan
Pedomanrakyat.com, Lutim – Bupati Luwu Timur, H. Irwan Bachri Syam, mengukuhkan dr. Ani Nurbani Irwan, M.Kes. (MARS) sebagai Ketua Tim Penggerak...
Daerah21 Maret 2025 13:41
Wali Kota Parepare Tasming Hamid Respon Cepat Kebijakan Percepatan Pengangkatan CASN dan PPPK
Pedomanrakyat.com, Parepare – Pemerintah Kota (Pemkot) Parepare merespons cepat kebijakan percepatan pengangkatan Calon Aparatur Sipil Negara (CASN)...
Daerah21 Maret 2025 13:23
Ketua PKK Parepare dr. Andi Arfiah Tasming Berikan Motivasi kepada Remaja Generasi Berencana
Pedomanrakyat.com, Parepare – Ketua Tim Penggerak PKK Kota Parepare, dr. Andi Arfiah Tasming, memberikan motivasi dan inspirasi kepada remaja Forum ...