Rasisme Vinicius Junior, Federasi Sepak Bola Spanyol Pecat 6 Wasit VAR

Nhico
Nhico

Rabu, 24 Mei 2023 08:18

Vinicius Junior.(F-INT)
Vinicius Junior.(F-INT)

Pedomanrakyat.com, Spanyol – Federasi Sepak Bola Kerajaan Spanyol (RFEF) dan Komite Teknis Wasit dilaporkan telah memecat enam wasit VAR menyusul dugaan pelecehan rasis terhadap striker Real Madrid, Vinicius Junior.

Pemain Brasil itu awalnya terlibat konfrontasi sengit dengan pendukung Valencia, yang diduga melakukan pelecehan rasial terhadapnya dari tribun penonton.

Vinicius kemudian diganjar kartu merah karena menampar Hugo Duro setelah mendapat perlakuan kasar dari pemain Valencia tersebut, yang memicu cemoohan ironis dari para pendukung tuan rumah.

Setelah insiden itu, Vinicius lewat media sosialnya mengunggah sebuah pernyataan yang mengutuk tindakan para pendukung tersebut, dan kurangnya tindakan dari La Liga.

Namun kini RFEF dan komisi teknik wasit telah mengambil tindakan, dengan memecat enam pejabat La Liga, termasuk Iglesias Villanueva, yang bertanggung jawab atas VAR saat kekalahan Real Madrid dari Valencia.

Pemecatan itu didasarkan gambar yang diberikan kepada wasit De Burgos Bengoechea di lapangan yang berujung pada kartu merah Vinicus Junior tidak lengkap.

“Mereka tidak dapat menemukan alasan mengapa tayangan yang dikirimkan hanya merujuk pada pukulan pemain Brasil itu ke wajah Hugo Duro dan bukan pada keseluruhan permainan,” demikian pernyataan tersebut.

 

 Komentar

Berita Terbaru
Politik23 November 2024 01:46
Rusdi Masse ‘RMS’ Yakin Irwan-Sudirman Terpilih Menang Pilkada, Lengkapi Kemenangan NasDem di Pinrang
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Ketua DPW Partai NasDem Sulawesi Selatan, Rusdi Masse Mappasessu yakin dengan kemenangan Pasangan calon atau Paslon...
Politik22 November 2024 23:51
Dukungan untuk Seto-Rezki Makin Kuat Jelang Pencoblosan, Teranyar dari Ratusan Masyarakat Panakkukang
Pedomanrakyat.com, Makassar – Dukungan warga Kelurahan Tamamaung, Kecamatan Panakkukang terhadap pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Ma...
Politik22 November 2024 22:18
Lawan ‘Halangi’ Dua Truk Mogok, Puluhan Ribu Warga Pinrang Tetap Setia Hadiri Kampanye Irwan-Sudirman, Panik Yah
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Pasangan calon atau Paslon Bupati dan wakil Bupati Pinrang, Andi Irwan Hamid-Sudirman Bungi, menggelar kampanye akb...
Politik22 November 2024 20:47
Dihadapan Puluhan Ribu Masyarakat, Irwan-Sudirman Komitmen Perjuangkan Kemajuan Pinrang
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Puluhan Ribu masyarakat banjiri kampanya Akbar pasangan calon atau Paslon Bupati dan wakil Bupati Kabupaten Pinrnag...