Rawan Begal-Tawuran, Kapolda Metro: Catat ya Para kapolsek Saya Akan Datang ke Lokasi

Nhico
Nhico

Selasa, 08 Maret 2022 12:04

Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadil Imran.(F-INT)
Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadil Imran.(F-INT)

Pedomanrakyat.com, Jakarta – Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadil Imran mengaku akan mendatangi lokasi rawan begal dan tawuran di wilayah hukumnya.

Fadil bakal mendatangi tempat-tempat rawan tindak kejahatan jalanan tersebut setelah mendapat laporan dari masyarakat maupun pemberitaan media massa.

“Kemarin saya membaca ada sebuah berita di Depok ada warga yang terluka diserang gangster. Kemudian di wilayah Bekasi terjadi begal terjadi tawuran. Saya akan datang ke lokasi-lokasi yang rawan tersebut sesuai jam kejadian,” kata Fadil dalam rekaman video diunggah di akun instagram @kapoldametrojaya seperti dikutip, Selasa (8/3).

Untuk mencegah terjadinya tindakan kejahatan jalanan tersebut Fadil meminta anak buahnya memetakan lokasi rawan tawuran dan begal.

Dia mengatakan, pemetaan perlu dilakukan untuk mengantisipasi masyarakat menjadi korban para pelaku tindak kejahatan tersebut.

“Saya minta Pak Dirkrimum disusun betul rencana aksi itu untuk mengidentifikasi kasus yang menganggu masyarakat. Khususnya di wilayah Bekasi Depok Tangerang. Pak Dirkrimum disiapkan operasinya itu,” kata Fadil.

Mantan Kapolda Jawa Timur ini akan mencari solusi agar kejadian seperti terjadi Depok dan Bekasi tak kembali terulang di kemudian hari. “Saya akan evaluasi bersama-sama kita susun intervensi yang dapat membuat masyarakat aman dan nyaman,” ujar dia.

Dalam hal ini, Fadil kembali mengingatkan kepada jajaran agar senantiasa bekerja secara ikhlas. Utamanya, kepada Kapolres dan Kapolsek terkait rencana mendatangi lokasi rawan.

“Ini yang saya katakan kita harus bekerja dengan ikhlas dan kita harus bekerja menyelesaikan persoalan. Bekerja tuntas. Catat ya Para kapolsek saya akan datang ke lokasi-lokasi yang rawan tersenut,” ucap dia.

 Komentar

Berita Terbaru
Politik06 Oktober 2024 13:56
Fatmawati Disambut Hangat BKMT Wajo, Diharapkan Jadi Wakil Gubernur Perempuan Pertama Sulsel
Pedomanrakyat.com, Wajo – Calon wakil gubernur nomor urut 02, Fatmawati Rusdi, disambut suasana hangat saat bertemu para anggota Badan Kontak Ma...
Politik06 Oktober 2024 13:50
Tasming Hamid Kukuhkan Bestie Milenial, Bukti Dukungan Kuat bagi Generasi Muda
Pedomanrakyat.com, Parepare – Dalam rangka memperkuat dukungan terhadap generasi milenial, Calon Wali Kota Parepare, Tasming Hamid (TSM), resmi ...
Politik06 Oktober 2024 13:46
La Tinro La Tunrung : Rekam Jejak Pembangunan Andi Sudirman Dirasakan Warga Enrekang
Pedomanrakyat.com, Enrekang- Politisi senior asal Sulsel, La Tinro La Tunrung turut hadir mendampingi calon Gubernur Sulsel nomor urut 02, Andi Sudirm...
Politik06 Oktober 2024 13:42
Warga Enrekang Akui Pembangunan Andi Sudirman Bawa Manfaat
Pedomanrakyat.com, Enrekang – Masyarakat Kabupaten Enrekang merasakan manfaat dari sejumlah pembangunan yang telah dilakukan Andi Sudirman Sulai...