Reses Azizah Irma di Macorawalie, Tampung Beragam Aspirasi Warga

Muh Saddam
Muh Saddam

Sabtu, 01 Maret 2025 20:10

Ketua Komisi B DPRD Sulsel, Andi Azizah Irma Wahyudiyati.
Ketua Komisi B DPRD Sulsel, Andi Azizah Irma Wahyudiyati.

Pedomanrakyat.com, Pinrang – Legislator NasDem Sulawesi Selatan, Andi Azizah Irma Wahyudiyati, melaksanakan reses masa sidang II Tahun 2024-2025 di Kelurahan Macorawalie, Kecamatan Watang Sawitto, Kabupaten Pinrang, Sabtu (1/3/2025).

Kegiatan tersebut dihadiri oleh pemerintah setempat, tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh pemuda, tokoh perempuan, serta warga setempat.

Dalam reses tersebut, Ketua Komisi B DPRD Sulsel ini, menerima berbagai aspirasi dari warga Macorawalie.

Beberapa aspirasi yang disampaikan antara lain, permintaan pelatihan digital marketing untuk membantu para pelaku UMKM memperkenalkan produk mereka secara lebih luas.

Selain itu, warga juga mengusulkan bantuan pengadaan alat pertukangan dan alat perbengkelan untuk meningkatkan keterampilan dan usaha lokal di wilayah tersebut.

Reses ini menjadi sarana bagi Andi Azizah untuk mendengarkan langsung kebutuhan masyarakat dan berkomitmen untuk memperjuangkan aspirasi yang dapat mendukung peningkatan kesejahteraan warga Macorawalie.

 Komentar

Berita Terbaru
Daerah15 Maret 2025 14:49
Dukung Anak Penghafal Al-Qur’an di Takalar, Bupati Daeng Manye Siap Beri Beasiswa
Pedomanrakyat.com, Takalar – Dalam rangka meningkatkan kemampuan membaca Al-Qur’an dan menambah ketaqwaan serta mendekatkan diri kepada Allah...
Daerah15 Maret 2025 14:41
Lanjut Rapat Efisiensi Anggaran, Tasming Hamid Minta Perangkat Daerah Prioritaskan Anggaran untuk Kepentingan Masyarakat
Pedomanrakyat.com, Makassar – Wali Kota Parepare, Tasming Hamid kembali memimpin rapat bersama jajaran Perangkat Daerah di lingkungan Pemerint...
Olahraga15 Maret 2025 12:36
Kembali Cedera, Neymar Batal Perkuat Brasil, Endrick Real Madrid Masuk Jadi Pengganti
Pedomanrakyat.com, Brasil – Neymar gagal comeback ke Timnas Brasil bulan ini usai kembali mengalami cedera. Endrick dipanggil mengisi posisiny...
Olahraga15 Maret 2025 12:23
Reaksi Egy Maulana Vikri usai Dicoret Patrick Kluivert Jelang Timnas Indonesia Hadapi Australia dan Bahrain
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Nasib kurang beruntung harus dirasakan Egy Maulana Vikri yang harus dicoret dari timnas Indonesia. Egy Maulana Vikr...