Sadis! Dendam Cuma Digaji Segini, Karyawan Hantam Bos Ayam Goreng Bekasi Pakai Tabung Gas

Nhico
Nhico

Sabtu, 18 Februari 2023 16:23

Sadis! Dendam Cuma Digaji Segini, Karyawan Hantam Bos Ayam Goreng Bekasi Pakai Tabung Gas

Pedomanrakyat.com, Sukakarya – MIM (29), pemilik usaha ayam goreng di Sukakarya, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, meninggal dunia di tangan dua karyawannya pada Kamis (16/2) pagi.

Perempuan itu diduga tewas akibat dihantam tabung gas Elpiji 3 kilogram (kg) di bagian kepala.

Namun, tak sampai sehari, polisi berhasil menangkap kedua pelaku, yaitu HK (21) dan MA (14). Keduanya ditangkap di daerah Subang, Jawa Barat, pada Jumat (17/2) dini hari.

“Pelaku dua orang ditangkap di Ciasem, Subang,” kata Direktur Reskrimum Polda Metro Jaya Kombes Hengki Haryadi dalam konferensi pers.

Kedua tersangka awalnya mau berangkat ke Yogyakarta. Namun, mereka kehabisan ongkos di tengah jalan.

Hengki mengatakan pembunuhan terhadap MIM direncanakan tersangka selama tiga hari. Eksekusi pembunuhan berlokasi di ruko tempat korban membuka usaha ayam goreng.

“Hari itu korban masuk ke dalam rukonya untuk berjualan. Pada saat masuk ke dapur langsung diadakan pemukulan menggunakan tabung gas pada korban di atas kepala kali-kali,” jelas dia.

Selain membunuh korban, pelaku juga menculik anak MIM berinisial A yang masih berusia 17 bulan. Polisi menemukan anak korban di sebuah pos ronda kosong di Jalan Pantura, Subang, yang berjarak 150 meter dari lokasi penangkapan pelaku.

“Motif sementara dari pengakuan tersangka adalah karena sakit hati terkait gaji, terkait kelakuan,” ujar dia.

 

 Komentar

Berita Terbaru
Metro04 November 2025 22:31
Aliyah Mustika Ilham: dr. Abdul Azis Adalah Simbol Ketulusan dan Pengabdian
Pedomanrakyat.com, Gowa – Wakil Wali Kota Makassar Aliyah Mustika Ilham menghadiri ceramah dan doa bersama mengenang aktivis kemanusiaan sekalig...
Metro04 November 2025 21:29
Lepas Sambut Pangdam Hasanuddin, Wagub Fatmawati Tegaskan Sinergi Pemprov–TNI
Pedomanrakyat.com, Makassar – Wakil Gubernur Sulawesi Selatan, Fatmawati Rusdi, menegaskan pentingnya sinergi yang solid antara Pemerintah Provi...
Daerah04 November 2025 20:30
Pemkab Luwu Timur Gandeng Briton Cambridge Kembangkan Sekolah dan BLK Bertaraf Internasional
Pedomanrakyat.com, Lutim – Pemerintah Kabupaten Luwu Timur (Pemkab Lutim) menandatangi Memorandum of Understanding (MoU) dengan Briton English E...
Daerah04 November 2025 19:26
Wabup Sinjai Mahyanto Tutup Kegiatan Local Digital Heroes 2025
Pedomanrakyat.com, Sinjai – Wakil Bupati Sinjai Andi Mahyanto Mazda secara resmi menutup kegiatan Local Digital Heroes Tahun 2025 untuk Sahabat ...