Santai Merokok saat Ditangkap Petugas, Perempuan Diduga Copet di Masjid Al Jabbar Viral di Medsos

Nhico
Nhico

Selasa, 28 Februari 2023 13:23

Santai Merokok saat Ditangkap Petugas, Perempuan Diduga Copet di Masjid Al Jabbar Viral di Medsos

Pedomanrakyat.com, Jawa Barat – Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil ikut berkomentar terkait video viral seorang wanita pencopet yang ditangkap usai beraksi di Masjid Al Jabbar, Bandung, Jawa Barat.

Di akun Instagramnya @ridwankamil, Emil, sapaan Ridwan Kamil, juga mengunggah video tersebut.

Emil menyebut bahwa pencopet melakukan segala cara melakukan aksinya, termasuk berpura-pura ingin beribadah dan berbaur dengan jemaah.

“Ini copet perempuan yang tertangkap di Masjid Al Jabbar oleh tim keamanan dan polisi setempat. Preman kriminal akan melakukan segala cara, termasuk menyamar untuk pura-pura berbaur ibadah padahal niatnya mencuri atau mencopet,” tulis Emil.

Emil meminta setiap jemaah di manapun berada untuk waspada ketika beribadah.

“Untuk semua jemaah di masjid manapun, tetap khusyuk dalam beribadah namun harus tetap waspada dalam segala situasi,” tulis Emil.

Sebelumnya diberitakan, viral di media sosial sebuah video yang memperlihatkan seorang wanita terduga copet di Masjid Al Jabbar, Bandung, Jawa Barat, diamankan petugas keamanan, Sabtu (25/2/2023).

Dalam rekaman, juga tampak wanita tersebut sedang santai merokok.

Kapolsek Gedebage Kompol Kurnia mengatakan, wanita dalam video itu merupakan copet berinisial MS (22).

Meski adanya tindakan kriminal, pelaku tidak ditahan lantaran korban yang merupakan wisatawan asal Jakarta itu enggan membuat laporan.

Polisi membantah pelaku sengaja melakukan aksinya dengan cara menyamar menggunakan atribut keagamaan.

Polisi menyebut bahwa aksi itu dilakukan secara spontan.

 Komentar

Berita Terbaru
Daerah30 Desember 2024 23:31
Bareng Legislator NasDem Abd Rahman Tinjau Jembatan Roboh, Bupati Sidrap Terpilih Syaharuddin Alrif Janji Perbaikan Cepat
Pedomanrakyat.com, Sidrap – Anggota DPRD dari Partai NasDem, Abd Rahman, mendampingi Bupati Sidrap terpilih, Syaharuddin Alrif, meninjau jembata...
Ekonomi30 Desember 2024 15:28
Perkuat Sinergi dalam Pengembangan Usaha Perempuan, Kalla Institute dan Ruang Kolaborasi Perempuan Tandatangani MoU
Pedomanrakyat.com, Makassar – Kalla Institute menorehkan langkah strategis baru dengan menjalin kerjasama bersama Ruang Kolaborasi Perempuan (RK...
Daerah30 Desember 2024 12:02
Padahal Syaharuddin Alrif Belum Tempati, Beberapa Inventaris sampai Gasebo Sudah Hilang di Rujab Bupati Sidrap, Warga Heran!
Pedomanrakyat.com, Sidrap – Warga Sidrap baru-baru ini dihebohkan dengan kabar atau isu dugaan beberapa inventaris diantaranya gasebo hilang di ...
Nasional30 Desember 2024 11:05
UU Pemilu Digugat ke MK: Presiden Tak Boleh Kampanye Pilpres
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Mahkamah Konstitusi (MK) menerima gugatan uji materi Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilu berkaitan de...