September 2022, Presentase Penduduk Miskin di Indonesia Sebesar 9,57 Persen

Muh Saddam
Muh Saddam

Selasa, 17 Januari 2023 19:36

September 2022, Presentase Penduduk Miskin di Indonesia Sebesar 9,57 Persen

Pedomanrakyat.com, Jakarta – Badan Pusat Satistik (BPS) merilis tingkat persentase penduduk miskin di Indonesia sebesar 9,57 persen, per September 2022.

“Angka ini mengalami kenaikan tipis sebesar 0,03 persen poin dibanding Maret 2022 dan mengalami penurunan sebesar 0,14 persen poin jika dibandingkan September 2021,” ujar Kepala BPS, Margo Yuwono, dalam keterangan tertulisnya, Senin (16/1/2023).

Margo Yuwono menuturkan, dengan persentase tersebut, jumlah penduduk miskin di Indonesia pada September 2022 sebesar 26,36 juta orang atau naik 0,020 juta orang jika dibandingkan Maret 2022.

Meski demikian kata Margo, untul jumlah penduduk miskin di Indonesia masih lebih rendah 0,14 juta orang, jika dibandingkan September 2021. Terhitung sejak Maret 2021, tingkat kemiskinan mengalami penurunan seiring dengan pemulihan ekonomi nasional.

Margo mengakui bahwa, tingkat kemiskinan ini kondisinya belum pulih bila dibandingkan dengan kondisi prapandemi Covid-19. Di mana pada Maret 2019, jumlah penduduk miskin dan rasio kemiskinan sebesar 25,14 juta orang dan 9,41 persen.

“Hal ini salah satunya disebabkan oleh kondisi tenaga kerja, di mana belum sepenuhnya angkatan kerja mampu terserap di pasar kerja akibat pandemi,” tutur Margo.

 Komentar

Berita Terbaru
Metro21 April 2025 18:10
Andre Tanta Desak PT Yasmin Serahkan 12,11 Ha Lahan Reklamasi CPI ke Pemprov Sulsel
Pedomanrakyat.com, Makassar – Komisi C DPRD Sulawesi Selatan, mempertanyakan soal lahan seluas 12,11 hektare milik pemerintah Provinsi (Pemprov)...
Daerah21 April 2025 17:33
Pemkab Sidrap Dukung Pembinaan Generasi Muda Lewat Ajang AMKM
Pedomanrakyat.com, Sidrap – Pemerintah Kabupaten Sidenreng Rappang (Sidrap) terus menunjukkan komitmennya dalam mendorong pengembangan bakat dan...
Metro21 April 2025 17:09
DPRD Bersama Pemprov Sulsel Sepakati Ranwal RPJMD Tahun 2025-2026
Pedomanrakyat.com, Makassar – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Sulawesi Selatan bersama Pemerintah Provinsi resmi menandatangani nota ...
Daerah21 April 2025 16:34
Bupati Pinrang Kukuhkan Pengurus Organisasi Wanita di Hari Kartika
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Pemerintah Kabupaten Pinrang menggelar Peringatan Hari Kartini yang dirangkaikan dengan Pelantikan dan Pengukuhan sejum...